Untuk ramen yang disajikan seperti menyajikan ramen seperti shoyu ramen, shio ramen, miso ramen, tokyo ramen, hingga ekstrem ramen.
Lokasi yang berada di Jakarta Selatan ada di Kramat Pela, PIM 1 dan Cilandak Town Square.
Harga ramennya per-mangkuk dibanderol sekitar Rp 61.000 - Rp 72.000 ya.
2. Ramen 38 Sanpachi
Nah, Ramen 38 Sanpachi ini cocok banget untuk kita yang suka makan ramen dengan kuah pedas.
Ada menu Jigoku yang mereka sajikan dan memiliki level kepedasan 1 hingga 10 lho. Wah pencinta pedas pasti senang banget nih!
Untuk lokasi gerai ramen ini sebenarnya enggak hanya di Jakarta Selatan, tapi sudah ada di beberapa wilayah, girls.
Akan tetapi untuk lokasi di Jakarta Selatan ada di Gandaria City, Cilandak Town Square, dan Kamome Building.
3. Ramen Ya!
Baca Juga: Dijamin Enak, Ini 4 Rekomendasi Tempat Makan Seafood di Jakarta
Ramen Ya! merupakan ramen yang kayaknya udah enggak asing di telinga kita ya, girls.
Sebab gerai Ramen Ya! udah banyak banget tersebar di berbagai sudut Jabodetabek.