Boleh atau Enggak Bawa Lato-lato ke Dalam Pesawat? Simak Syaratnya

By Tiara Harum Pramesti, Jumat, 17 Februari 2023 | 19:30 WIB
lato-lato (Grid.id)

CewekBanget.ID - Mainan lago-lato menjadi booming di Indonesia.

Mainan yang cara mainnya membenturkan dua pendulum ini memang unik banget.

Tapi boleh enggak ya, lato-lato dibawa ke dalam transportasi umum, khususnya pesawat?

Jangan sampai keliru, simak dulu aturannya kalau mau bawa lato-lato ke pesawat, girls

Lato-lato viral 

Segala kalangan usia saat ini mengenal lato-lato.

Anak kecil hingga orang dewasa pun main permainan yang dibuat dari bola plastik dan tali.

Tapi meski sangat viral, lato-lato punya suara khas yang nyaring.

Suara nyaring saat dimainkan ini kadang jadi cukup mengganggu. 

Apalagi kalau orang-orang yang sedang mencoba konsentasi, akan mudah terganggu sama suara nyaring dari lato-lato. 

Makanya, lato-lato jadi barang yang perlu diperhatikan saat mau dibawa ke dalam pesawat.

Baca Juga: GAWAT! Prilly Latuconsina Sudah Terserang Tren Permainan Lato-lato

Karena di dalam kendaraan umum tentunya kita harus menjaga kenyamanan semua penumpang, dan jangan sampai membuat yang lain terganggu.