Kenapa Ya Pacar Sering Lama Balas Chat? Kemungkinannya Sih Karena...

By Indah Permata Sari, Minggu, 12 Maret 2023 | 08:05 WIB
Drama Korea 'Record of Youth' (foto : tvN)

Baca Juga: 5 Etika Chat Gebetan Biar Enggak Ganggu Dia Plus Disayang Terus!

Kita bukan priorotas utamanya

Enggak jadi prioritas pertama bukan hal yang buruk lho.

Wajar dan terserah masing-masing orang mau menempatkan pacar sebagai prioritas ke berapa.

Bisa jadi prioritas pertama dia adalah keluarganya, lalu pekerjaan, dan kita adalah prioritas ketiga.

Sehingga kalau misalnya ketiga prioritasnya ini chat dia dalam waktu yang berdekatan, sangat mungkin dia baru baca chat kita ketika urusannya dengan keluarga dan pekerjaan sudah terselesaikan.

Ini enggak masalah kalau memang kita baik-baik saja dengan skala prioritas modelan gini.

Merasa chat hanya sekedar basa-basi

Bisa juga lho dia adalah cowok yang merasa kalau chat-an tiap hari itu cuma sekadar basa-basi aja.

Dia merasa 'kalau enggak ada hal penting, mungkin enggak perlu chat-an.'

Apalagi kalau memang isi chat kita kayak, 'kamu udah makan?'

Dia bisa jadi merasa ini adalah topik chat yang cuma basa-basi jadi dia memutuskan untuk enggak balas langsung.