Tamat. Penjelasan Ending The Last of Us Season 1 Episode Terakhir!

By Tiara Harum Pramesti, Selasa, 14 Maret 2023 | 15:16 WIB
The Last of Us episode 9 (HBO)

CewekBanget.ID - Series The Last of Us mencapai ending episode-nya di season pertama.

Ending The Last of Us ditayangkan pada episode ke-9 yang rilis Senin, 13 Maret 2023. 

The Last of Us menyajikan ending yang cukup melegakan tapi juga menyimpan beberapa kegelisahan di dalamnya. 

Berikut penjelasan ending The Last of Us season pertama. 

Rangkuman ending episode 9

Pada episode kedelapan, penonton dibuat haru dengan kembalinya Joel dan Ellie saling menyelamatkan dan berjalan beriringan lagi. 

Setelah serangkaian kejadian buruk menimpa keduanya, bahkan saat Ellie berjuang seorang diri melawan David dan gerombolannya. 

Kini di episode 9 penonton kembali dipermainkan emosinya dengan kedua pemeran utama itu. 

Serial HBO The Last of Us telah mengambil plot yang beda dari kisah apokaliptik lainnya. 

Di sini enggak ada pahlawan sejati yang bisa lolos dan melawan virus Cordyceps. 

Episode 9 ini makin menguatkan alasan tersebut, yang artinya penonton kembali dibawa menelusuri roller coaster emosi Joel dan Ellie.

Baca Juga: Sinopsis Episode Akhir The Last of Us Season 1, Intip Juga Bocoran Behind The Scene dan Season 2!

Tentang bagaimana beragam keputusan salah maupun benar membawa keduanya menghadapi hal-hal yang tak terduga. 

Diberi judul Look For The Light, rasanya episode terakhir ini menjadi penggugah bagi penonton untuk menerima bahwa Joel memang bukan orang baik. 

Dia rela membunuh dan berbohong demi alasan egois.

Joel membohongi Ellie untuk menyembunyikan sifat aslinya. 

Sikap yang tentu susah untuk bisa diterima penonton, mengingat hubungan Ellie dan Joel akan terancam jika dia menjadi egois. 

Membangun kehidupan baru dengan kepercayaan yang minim

Sejak episode pertama serial ini, kita diperlihatkan gimana Joel dan Ellie membangun hubungan anak dan orang tua mereka.

Keduanya terus mengembangkan hubungan itu, sehingga setelah tahu kalau ending-nya Joel akan bertingkah buruk, jadi kekecewaan besar buat penonton. 

Ellie yang cerdas meman enggak percaya pada perkataan Joel soal kematian Marlene dan lainnya. 

Tapi tekad Joel memang salah sejak awal, dia hanya peduli untuk melindungi Ellie dan memastikannya tetap hidup walau harus menghukum mati banyak orang. 

Makanya kebohongan itu dibuat, karena Joel tahu Ellie akan memberontak dan enggak setuju jika dia tahu kebenaran perbuatan Joel. 

Baca Juga: Penjelasan Ending The Last of Us Episode 8, Akhir yang Menentukan Nasib

Ellie tak diberikan pilihan hidupnya sendiri, dia bahkan dipaksa untuk terus berada di sisi Joel tanpa kebebasan. 

Ellie menjadi pelampiasan Joel untuk bisa kembali memposisikan dirinya sebagai figure ayah. 

Dengan hubungan yang enggak dilandasi kejujuran ini, menimbulkan plot menggantung yang hanya akan menambah rasa penasaran. 

Cerita di season kedua The Last of Us bisa kita nantikan, girls

(*)