Mengetahui Dara pertama kali menstruasi, Anto dan Budi justru berinisiatif untuk membelikannya pembalut di warung.
Lucunya sebelum pergi ke warung, Anto dan Budi sempat ragu karena khawatir di cap aneh-aneh kalau mereka membeli pembalut.
Kurangnya edukasi seks akibat dinilai tabu
Lewat film pendek Menjadi Dara, sang sutradara pengin menunjukan kurangnya pendidikan soal reproduksi khususnya tentang menstruasi dan penanganannya dengan keluguan karakter Dara.
Karakter Budi dan Anto yang harus menyamar jadi cewek dulu sebelum membeli pembalut juga menunjukan buruknya penilaian masyarakat.
Ironisnya lagi, setelah berhasil membeli pembalut di warung, Dara justru bingung bagaimana cara memakainya.
Meski dikemas singkat dan penuh keluguan, sebenarnya Menjadi Dara menyiratkan pesan penting agar pendidikan seks di Indonesia bisa lebih mudah diakses tanpa merasa tabu untuk mempelajarinya.
Nontonnya film pendek Menjadi Dara selengkapnya di sini!
Baca Juga: Dampak Minum Kopi Saat Haid, Menstruasi Bisa Terasa Lebih Nyeri!
(*)