4 Info Drama Korea Thriller Menegangkan yang Rilis di Tahun 2023

By Adinda Efrilla, Jumat, 17 Maret 2023 | 11:55 WIB
Duty After School (Foto : IMDB.com)

CewekBanget.ID - Di sepanjang awal tahun 2023 ini kita sudah disuguhkan dengan berbagai drama Korea menarik.

Salah satu genre drama Korea yang cukup menarik untuk disimak akhir-akhir ini adalah thriller.

Contohnya ada drama Korea berjudul The Glory yang sangat dinantikan oleh banyak pencinta genre thriller, girls.

Sayangnya, keseluruhan cerita dari season pertama dan kedua drama The Glory sudah berakhir.

Akan tetapi jangan sedih dulu karena ada beberapa drama Korea thriller lainnya yang juga bisa kita masukan ke watch list tahun ini.

Kira-kira ada drama apa saja ya? Simak info selengkapnya di sini!

Murder DIEary

Murder DIEary

Drama satu ini diangkat dari webtoon dengan judul yang sama, girls.

Murder DIEary ini akan menyajikan dark comedy dan thriller dalam waktu yang bersamaan.

Mengisahkan tentang sosok cowok muda yang merupakan seorang mahasiswa biasa (diperankan oleh Choi Woo Shik).

Baca Juga: Update! Genre Drama Korea Thriller Fantasi, Run Into You Batal Tayang Januari 2023

Ia enggak sengaja membunuh seseorang yang ternyata orang tersebut adalah pembunuh berantai.

Selain Choi Woo Shik, drama ini juga akan dibintangi para aktor ternama lainnya, seperti Son Suk Ku dan Lee Hee Joon.

National Death Penalty Vote

National Death Penalty Vote

National Death Penalty Vote bercerita tentang pemungutan suara yang dilakukan untuk mengeksekusi narapidana.

Drama satu ini akan menggambarkan apa arti keadilan dan mengeksplorasi suatu kejadian saat hukuman ditentukan oleh publik. 

Buat pencinta drama thriller krimial, nampaknya National Death Penalty Vote harus masuk ke watch list nih.

Selain itu, drama ini juga dibintangi oleh para aktor dan aktris yang sudah enggak diragukan lagi, seperti Park Hae Jin, Lim Ji Yeon, dan Park Sung Woong.

FyiNational Death Penalty Vote juga diangkat dari webtoon lho.

Duty After School

Duty After School

Baca Juga: Info Drama Korea Woo Do Hwan dan Bona WJSN, Saling Menatap Mesra di Poster Joseon Attorney

Mengisahkan tentang kejadian menegangkan yang terjadi di tengah masyarakat.

Kejadian tersebut datang dari makhluk asing yang tiba-tiba muncul di tengah kota dan menelan banyak korban jiwa.

Hal tersebut membuat pemerintah mengambil keputusan untuk menjadikan para siswa-siswi di sekolah sampai mahasiswa di universitas harus turun tangan.

Mereka dikerahkan untuk menjadi anggota militer demi mempertahankan bumi karena kekuatan militer saja enggak cukup.

Bloodhounds

Bloodhounds

Kalau kita merasa enggak cocok menonton kegaduhan yang disebabkan alien di Duty After School, coba nonton ini deh!

Drama Bloodhounds ini memiliki genre thriller dan action yang pastinya menegangkan di sepanjang alur ceritanya.

Menceritakan tentang seorang petinju berbakat yang terpaksa berhenti karena ingin melunasi hutang ibunya.

Kemudian ia bekerja menjadi pengawal CEO yang ternyata dulunya adalah sosok legendaris di kalangan rentenir.

Sayangnya, ia malah terjerumus ke dunia gelap rentenir demi memenuhi kebutuhannya.

Kira-kira akan seperti apa konflik menegangkan yang muncul ya?

 

Baca Juga: Banyak Plot Twist! Penjelasan Ending Serial YOU Season 4 Bagian Kedua

(*)