#6eYourSelf, 4 Benda Penting Ini Wajib Dibawa saat Bukber, Lho!

By Monika Perangin, Senin, 27 Maret 2023 | 16:31 WIB
ilustrasi buka puasa (ferlistockphoto)

CewekBanget.ID - Selama bulan suci Ramadan, kita pasti akan menghadiri acara bukber yang diadakan oleh teman-teman SD, SMP, SMA, bahkan kuliah.

Acara bukber ini dijadikan sebagai ajang menyambung kembali silaturahmi yang sempat merenggang atau bahkan terputus.

Enggak heran, selama bulan Ramadan kita bakal disibukkan dengan acara bukber yang enggak ada hentinya.

Nah, selama bukber alias buka puasa bersama di luar rumah, kita perlu membawa beberapa benda sakral yang enggak boleh tertinggal, nih.

Benda-benda ini wajib dibawa untuk menambah kepercayaan diri, menjaga kesehatan, bahkan untuk ibadah.

Wah, kira-kira benda apa saja ya yang harus kita bawa saat pergi ke acara bukber? Yuk simak di sini!

Peralatan makeup

Yang pertama dan enggak boleh ketinggalan adalah peralatan makeup.

Setelah buka puasa, makeup kita pasti bakal luntur, terutama lipstik.

Demi memancarkan kembali kepercayaan diri, kita bisa me-reapply makeup setelah makan bersama buka puasa.

Jadi, jangan lupa untuk bawa peralatan makeup yang penting seperti, bedak dan lipstik, ya.

Baca Juga: 5 Tips Hemat Bukber di Luar Rumah, Dijamin Gak Boros #PowerUpRamadan

Mukena

Mukena putih buat dikenakan selama bulan puasa

Enggak kalah penting dari makeup, kita juga harus membawa mukena setiap kali pergi ke luar rumah, termasuk bukber.

Selama bukber, pastikan kita tetap menjalani ibadah solat Magrib dan Isya, meskipun sedang enggak ada di rumah, ya.

Untuk menjaga kebersihan, kita disarankan untuk membawa mukena sendiri dari rumah.

Jangan lupa untuk selalu bawa mukena ya, girls.

Handsanitizer

Meskipum dikabarkan COVID-19 sudah mulai hilang, namun kita tetap harus menjaga diri dari kuman, virus, dan bakteri yang ada.

Makanya, handsanitizer enggak boleh tertinggal atau keluar dari tas kita, ya.

Pastikan untuk membersihkan tangan menggunakan air dan sabun atau handsanitizer supaya kotoran, debu, bakteri, dan virus menghilang.

Dengan begitu, kita bisa santai dan tenang untuk mengambil makanan dengan tangan.

Baca Juga: 4 Topik Basa-basi Bukber Ini Dijamin Tak Menyakiti Perasaan Orang #PowerUpRamadan

Uang

Ilustrasi keuangan zodiak

Jangan sampai lupa bawa uang cash setiap pergi ke luar rumah.

Walaupun jaman sekarang sudah banyak pembayaran via cashless, namun uang tunai juga tetap diperlukan.

Uang tunai tetap harus ada di dalam dompet untuk berjaga-jaga, siapa tau ada pengeluaran yang enggak bisa pakai Qkris dan lain sebagainya.

Jadi, kita enggak akan bingung bayar makanan atau keperluan kita nantinya.

 Baca Juga: Rekomendasi 5 Tempat Bukber Sushi di Jakarta Barat #PowerUpRamadan!

(*)