Puncaknya dia juga mau memengaruhi Woody dan kawan-kawan untuk menjadi budak serta mencelakakan mereka satu per satu.
Tapi sifat aslinya itu tak bisa ditutupi dan membuat semua mainan mulai memberontak melawan Lotso.
Gothel ibu Rapunzel
Mendapati hanya bisa hidup di atas menara tinggi dan seumur -umur tak boleh menyentuh tanah saja sudah menyedihkan, ditambah punya pengasuh yang keji.
Gothel adalah sosok perempuan yang mengaku sebagai ibu Rapunzel.
Sejak Rapunzel bayi, Gothel sudah mencurinya dari kerajaan, tentu saja untuk kepentingan pribadinya.
Dia tahu bahwa Rapunzel punya kekuatan ajaib pada rambutnya yang bisa membantu Gothel untuk terus menjadi muda.
Itulah alasan sebenarnya dia menculik Rapunzel dan mengurungnya di menara agar kekekalan masa muda itu terus didapatkannya.
Walau dia selalu menampilkan sikap manis di depan Rapunzel, tapi hati busuknya tetap tercium dengan jelas seiring waktu.
Wenlock 'Barbie And The Magic of Pegasus'
Baca Juga: 7 Hewan-hewan Sahabat Barbie yang Ikonik, Mana Paling Memorable?
Salah satu karakter villain di film Barbie yang paling bikin pusing karena kejahatannya.
Gimana enggak, dia menyebabkan malapetaka bagi Brietta, Annika, dan orang tua mereka.
Wenlock pengin menjadikan Brietta sebagai istri, tapi ketika dia ditolak, Brietta langsung diubah menjadi pegasus.
Bertahun-tahun kemudian, ketika Annika menolak, dia mengubah semua orang yang dia sayangi menjadi batu dan mengancam akan meninggalkan mereka seperti itu jika dia tidak berubah pikiran.
Wenlock selalu merasa dia pantas mendapatkan segalanya dan memperlakukan perempuan semena-mena.
Mana nih, karakter antagonis di film animasi populer yang paling jahat? (*)