Dibongkar Oleh Sutradaranya Sendiri, Ini Alasan Harry Styles Ogah Perankan Prince Eric di Little Mermaid

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Kamis, 6 April 2023 | 10:30 WIB
Harry Styles Jadi Prince Eric (foto : theplaylist.net)

CewekBanget.ID - Sejak 4 tahun lalu, udah beredar kabar jika Harry Styles mendapat tawaran buat memerankan karakter Prince Eric di Little Mermaid.

Tapi di tahun 2019 juga telah dikonfirmasi kalau Harry Styles menolak tawaran buat berperan sebagai Prince Eric di film Little Mermaid ini.

Kemudian saat ini udah diketahui kalau pemeran Prince Eric yang sebelumnya ditawarkan pada Harry Styles diperankan oleh Jonah Hauer-King.

Harry Styles sendiri udah buka suara terkait dirinya yang enggak mau membintangi Little Mermaid.

Nah, sekarang giliran sutradara Rob Marshall yang membongkar alasan di balik penolakan Harry Styles buat berperan sebagai Prince Eric.

Harry Styles bilang pengin fokus ke musik

Dalam sebuayh interview di tahun 2019 itu, Harry Styles bilang kalau dirinya pengin lebih banyak waktu untuk fokus pada musiknya.

Menurutnya, saat itu adalah momen buat fokus dengan karir bernyanyinya.

"Aku pengin mencurahkan semua hal dan fokus pada musik untuk sementara waktu. Tapi orang-orang yang terlibat di dalamnya adalah orang-orang hebat.

Jadi ku pikir film ini akan sukses. Aku akan menikmati saat menontonnya," kata Harry Styles.

 Baca Juga: Dinilai Rasis Karena Ariel Berkulit Gelap, Sutradara The Little Mermaid Klarifikasi!

Rob Marshall ungkap alasan Harry Styles tolak karakter Prince Eric

Sutradara Little Mermaid mengungkapkan kalau mereka memang pernah bertemu satu sama lain.

Pertemuan itu untuk membahas tentang penawaran karakter Prince Eric pada Harry Styles.

"Kami bertemu dengannya, dia sangat baik. Benar-benar sosok yang mengagumkan.

Tapi pada akhirnya dia benar-benar pengin pergi dari project film itu dan akhirnya punya project film yang memang ia lakukan, film yang lebih dark," kata Rob Marshall.

Harry Styles melakukan project film yang enggak berhubungan dengan musik

Di tahun 2022, Harry Styles kemudian punya dua film yang bintangi yaitu film psikologi thriller berjudul Don't Worry Darling sebagai Jack dan karakter Tom Burgees di My Policeman.

Rob Marshall menambahkan kalau musisi muda kayak Harry Styles masih pengin mencoba jalan lain dan enggak mau cuma dilihat sebagai seorang penyanyi aja.

"Itulah kenapa dia pengin banget melakukan sesuatu yang enggak ada unsur genre musik buat benar-benar bisa mengembangkan dirinya.

Itu adalah ide yang sepertinya bakal menyenangkan, tapi akhirnya aku percaya kalau sesuatu terjadi pasti ada alasannya.

Aku sangat sebang bisa memiliki dua orang anak muda, orang-orang baru yang ada di film," imbuhnya.

Film Little Mermaid sendiri dikabarkan akan tayang serentak di bioskop pada 26 Mei 2023.

Baca Juga: Sosok Ariel di The Little Mermaid Versi Live Action Dinilai Mengecewakan, Netizen Protes!

(*)