CewekBanget.ID - Frank Ocean mundur jadi headliner Coachella minggu kedua.
Kemunduran Frank Ocean ini bakal digantikan oleh Blink-182.
Sebelumnya Frank sudah manggung dan jadi headliner di minggu pertama Coachella pada 16 April 2023.
Tapi karena beberapa kendala, Frank Ocean menarik diri dari acara.
Frank Ocean mundur dari Coachella
Tahun ini ada tiga headliner utama Coachella, yaitu Bad Bunny, BLACKPINK dan Frank Ocean.
Ketiganya dijadwalkan untuk manggung dua kali, pada minggu kedua dan ketiga April.
Frank menjadi headliner untukhari ketiga, di tanggak 16 dan 23 April.
Tapi kini dirinya mundur dan hanya sempat tampil di tanggal 16, kemudian akan diganti Blink-182.
Melansir dari Billboard, agensi Frank yaitu Huxley menyampaikam pernyataan jika artisnya enggak akan mengisi panggung kedua.
"Frank Ocean enggak akan perform di minggu kedua Coachella," ungkpanya jelas.
Baca Juga: 5 Momen Shawn Mendes dan Camila Cabello di Coachella, Resmi Balikan?
Frank Ocean alami masalah kesehatan
Usai manggung di minggu pertama, Frank mengalami cedera kaki.
Hal ini juga yang menjadi alasan dirinya tak bisa lanjut untuk tampil di tanggal 23. "Setelah menderita karena cedera pada kakinya di lapangan festival minggu menjelang akhir pekan 1.
Frank Ocean tidak dapat menampilkan pertunjukan yang diinginkan tetapi masih berniat untuk tampil, dan dalam 72 jam, pertunjukan tersebut dikerjakan ulang karena keharusan.
Atas saran dokter, Frank Ocean tidak dapat tampil di akhir pekan 2 karena ada dua tulang patah dan keseleo di kaki kirinya," ungkap agensi.
Keadaan yang cukup parah itu membuat agensi dan musisinya tak mau memaksakan diri.
Jadwal ngaret dan setlis berubah
Fans banyak mengutarakan kekecewaan di akun media sosial karena penampilan Frank Ocean yang enggak maksimal.
Bukan karena masalah kesehatan, tapi juga soal jam manggung yang ngaret.
Di jadwal, Frank Ocean harusnya tampil jam 10 malam.
Baca Juga: Jungkook BTS Terlihat Jalan Bareng Justin Bieber di Coachella, Collab?
Namun dia baru naik ke panggung satu jam setelahnya di jam 11 malam.
Otomatis setlis yang harusnya dibawakan jadi berubah dan tampil lebih singkat.
Untuk penampilan Frank Ocean, Coachella juga enggak menyiarkanya di live streaming YouTube.
Padahal untuk musisi dan headliner lain tetap disiarkan.
Media sosial Coachella kini telah memperbarui info untuk penamlil di tanggal 23 April.
(*)