Tipe Cowok Karakter Duty After School, Mana yang Paling Favorit?

By Indah Permata Sari, Selasa, 25 April 2023 | 15:15 WIB
Drama 'Duty After School' (foto : TVING)

Jo Jang Soo - Si Paling Inisiatif

Jo Jang Soo Drama 'Duty After School'

Jo Jang Soo bukan tipe cowok yang banyak omong, tapi dengan sendirinya dia punya wibawa sebagai seorang pemimpin.

Karena dia bisa dengan cepat berinisatif untuk melakukan sesuatu.

Tipe cowok yang kalau bertarung pasti yang paling depan, dan kalau ada yang lagi berantem dia yang akan menengahkan.

Woo Hee Rak - Si Paling Cerewet

Woo Hee Rak Drama 'Duty After School'

Kebalikan dari Jo Jang Soo, Woo Hee Rak ini justru tipe cowok yang cerewet.

Dia enggak ragu bawel dan mengeluh akan hal-hal yang enggak sesuai dengan kemauan atau pendapatnya.

Tapi dia tetap akan menghargai perbedaan pendapat dan tetap setia pada teman-temannya.

Kook Young Soo - Si Paling...

Baca Juga: Info Drama Korea Lee Min Ho, Initp Foto Terbarunya di Ask The Stars Bareng Gong Hyo Jin Yuk!

Kook Young Soo Drama 'Duty After School'

Cukup sulit sebenarnya menjelaskan karakter Kook Young Soo ini karena bisa bikin emosi yaa, he-he.

Kook Young Soo ini orangnya sangat egois dan impulsif karena enggak bisa berpikir panjang dan jernih akan tindakannya.

Sebenarnya dia termasuk orang yang enggak biasa berada di bawah tekanan.

Sehingga dia bisa jadi orang yang sangat menyebalkan jika dia sudah merasa tertekan akan keinginannya.

Jadi Kook Young Soo sebenarnya bisa jadi cowok yang baik jika berada di lingkungan yang men-support-nya dengan baik tanpa memberikan tekanan.

Nah itu dia beberapa penjelasan karakter tipe cowok di drama Duty After School.

Mana nih yang kamu suka, girls?

Baca Juga: Gas Terus! Lee Je Hoon Ditawari Jadi Pemeran Utama Drama Remake Chief Inspector 1963

(*)