Berita Anak Muda Hari Ini Gerakan Menanam Pohon hingga Rilisnya PUMA.com

By Indah Permata Sari, Senin, 8 Mei 2023 | 08:00 WIB
Gerakan menanam 3.000 pohon bakau di Indonesia oleh Cathay Pacific (foto : Cathay Pacific)

CewekBanget.ID - Sebagai anak muda, jangan sampai enggak ter-update dengan info baru yaa, girls.

Ada beberapa info penting yang perlu anak muda ketahui.

Beberapa info di bawah ini bisa saja bermanfaat bagi kehidupan kita yaa. Yuk kita kepoin ada info apa aja!

Gerakan menanam 3.000 pohon bakau

Gerakan menanam 3.000 pohon bakau di Indonesia oleh Cathay Pacific

Maskapai penerbangan internasional Cathay Pacific sudah merencanakan penanaman 3.000 pohon bakau di Indonesia.

Sebenarnya ini adalah bagian dari gerakan penanaman 20.000 pohon bakau mereka di Asia Tenggara.

Yang mana penerbangan ini berkomitmen untuk menanam 1 pohon untuk setiap pembelian 1 tiket penerbangan di kawasan Asia Tenggara selama periode kampanye 1 Ticket, 1 Tree yang sudah mereka adakan pada November 2022 lalu.

Untuk kegiatan ini Cathay Pacific bekerja sama dengan masyarakat dan komunitas setempat dalam proses penanaman pohon yang sekalian juga bisa membantu komunitas lokal dalam usaha restorasi habitat lokal.

Selain Indoensia, negara lain yang jadi terget penanaman pohon adalah Filipina, Thailand, Malaysia, Vietnam, Kamboja, dan Singapura.

Nah kita sebagai anak muda semoga bisa ikut menjaga pohon-pohon yang sudah ditanam ini yaa, girls.

Baca Juga: Festival Pesta Rakyart 2023 Jadi Momen Anak Muda Berpolitik yang Fun!