Enggak Ada Jalur Ordal Buat Tiket Konser Coldplay Jakarta, Promotor Langsung Nge-spill Akun Oknumnya

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Selasa, 16 Mei 2023 | 12:35 WIB
Konser Coldplay di Jakarta (Kolase PK Ent - Coldplay)

CewekBanget.ID - H-1 dari penjualan tiket konser Coldplay di Jakarta makin bikin deg-degan enggak nih, girls?

Karena antusias buat bisa nonton Coldplay di Jakarta tinggi banget bikin calon penonton juga harus ekstra hati-hati sama niat jahat di luaran sana tentang penipuan tiket.

Sama halnya dengan orang-orang mengaku ordal atau orang dalam dari pihak promotor yang menjamin bisa mendapatkan tiket konser Coldplay di Jakarta.

Lewat Instagram Story, PK Entertainment dan Third Eye Management mewanti-wanti penggemar Coldplay buat enggak tergiur dengan kata 'ordal' selama penjualan tiket konser Coldplay di Jakarta.

Konser Coldplay di Jakarta sendiri akan dilangsungkan pada 15 November 2023 di Gelora Bung Karno Stadium.

Berhati-hati sama penipuan mengatasnamakan promotor

Promotor mengunggah beberapa postingan dari akun-akun yang mengaku sebagai orang dalam dari penyelenggara konser dan menjami buat bisa mendapatkan tiket meski harganya dinaikkan dari harga asli.

"Harap berhati-hati terhadap berbagai bentuk penipuan yang mengatasnamakan promotor resmi.

Oknum tersebut tidak terafiliasi dengan TEM Presents dan PK Entertainment.

Tidak ada jalur 'orang dalam,' penjualan resmi hanya akan dilakukan melalui coldplayinjakarta.com," tulis pihak promotor.

Konser Coldplay di Jakarta

Baca Juga: 5 Ide Outfit Nyaman Nonton Konser Coldplay di Jakarta ala Tissa Biani

Enggak ada jalur ordal atau orang dalam!

Yup, PK Entertainment menegaskan kalau penjualan tiket konser Coldplay di Jakarta hanya akan dilakukan di website resmi yang udah ditunjuk sebagai partner promotor.

Di Instagram Story itu juga di-spill nama akun dan nomor telepon yang digunakan buat menipu dengan mengaku sebagai orang dalam promotor.

Promotor juga menyatakan kalau mereka enggak bertanggung jawab jika tiket yang didapatkan enggak bisa dipakai saat konser.

"Tiket yang dibeli dari website pihak ketiga dan reseller tidak sah menjadi tanggung jawab pribadi dan risiko dari pembeli tiket," pungkasnya.

Konser Coldplay di Jakarta

Harga tiket dan waktu penjualan buat konser Coldplay di Jakarta

Ada dua kategori spesial itu adalah Ultimate Experience dan My Universe.

Buat Ultimate Experience dibanderol Rp 11 juta yang ada di CAT 1.

Lalu di bawahnya ada tiket seharga Rp 5,7 juta yang disebut My Universe dan berada di kategori Festival.

Untuk keseluruhan harga tiketnya dimulai dari CAT 1 seharga Rp 5.000.000, Festival Rp 3.500.000, CAT 2 Rp 4.000.000, CAT 3 Rp 3.250.000, CAT 4 Rp 2.500.000, CAT 6 dan CAT 7 Rp 1.250.000, dan paling murah ada CAT 8 Rp 800.000.

Baca Juga: 4 Fakta Xylobands, Gelang Warna-warni di Konser Coldplay yang Enggak Dijual

Secara keseluruhan, tiket konser Coldplay ini terbagi menjadi dua, yaitu tiket standing dan numbered seating yang berarti kursi bernomor.

Buat mendapatkan tiket konser Coldplay di Jakarta pastikan cuma membeli di official partner ticketing lewat coldplayinjakarta.com.

Ada dua tanggal untuk bisa membeli tiket konser Coldplay di Jakarta yaitu pada 17-18 Mei 2023 dan tanggal 19 Mei 2023.

Untuk pembelian di tanggal 17-18 Mei 2023 pukul 10.00 lewat presale BCA dan tanggal 19 Mei 2023 untuk publik.

Saat pembelian tiket, perhatikan data yang digunakan, ya.

Pasalnya proses pembelian harus sesuai dengan data kita sebenarnya sesuai dengan Kartu Identitas/KK/KTP/SIM/Paspor soalnya nih tiket enggak bisa diubah lagi kalau udah submit pembelian.

Nah, kalau kita war bareng teman, kita bisa membeli maksimal 4 tiket dengan menggunakan 1 alamat email dan 1 nomor telepon.

Kalau kita udah bertransaksi dengan alamat email dan nomor telepon tersebut, kita enggak bisa lagi menggunakannya buat transaksi lain.

Format e-ticket baru akan dikirimkan seminggu sebelum konser dan kalau kita membeli lebih dari 1 tiket, saat memasuki venue konser pastikan buat datang bersama dengan orang terkait yang datanya dimasukkan saat pembelian tiket.

Jadi, kalau kita war bareng teman dan menggunakan datanya saat pembelian tiket, ketika memasuki venue konser Music of the Spheres harus bareng.

 Baca Juga: War Tiket Coldplay Pakai Data Teman? Masuk ke Venue Konser Wajib Bareng!

(*)