CewekBanget.ID - V BTS dan Lisa BLACKPINK sekarang ini emang jadi brand ambassador untuk CELINE bersama dengan Park Bo Gum.
Nah, V BTS dan Lisa BLACKPINK juga ada di Paris buat event CELINE Cannes 2023.
Momen V BTS dan Lisa BLACKPINK pastinya tertangkap kamera para awak media ya, girls.
Nah, salah satu foto V BTS dan Lisa BLACKPINK terdapat kesalahan saat penulisan nama, membuat penggemar merasa enggak profesional.
Namun setelahnya, fotografer tersebut justru menumpahkan amarahnya pada penggemar yang udah enggak bersikap sopan.
Bermula dari kesalahan caption oleh Majalah VOGUE
Protes penggemar dimulai dari kesalahan dari caption atau informasi yang ditulis.
Dalam keterangan fotonya, bukan nama Lisa yang ditulis, melainkan Jennie, girls.
"Jennie Kim dan Kim Tae-Hyung"
Karena di foto tersebut ada nama German Larkin sebagai fotografer, maka penggemar memberikan kritik untuknya karena salah menuliskan nama.
Baca Juga: Timeline Video V BTS dan Jennie BLACKPINK Ngedate di Paris Menurut Fotografer yang Merekamnya
German Larkin bilang kalau bukan dirinya yang menulis captio
Dalam Instagram Story, ia menuliskan kalau dirinya enggak berurusan dengan penulisan caption yang salah tersebut, girls.
Ia menjelaskan kalau menulis caption bukan bagian pekerjaannya dan meminta orang-orang yang udah meninggalkan komentar jahat buat menghapus serta meminta maaf.
"Ini untuk semua fans #Lisa & #taehyung!
Aku enggak bekerja untuk VOGUE dan aku enggak menulis caption untuk foto.
Ini bukan pekerjaannku buat submit teks atau detail tentang fotoku.
Kalian bisa lihat dengan jelas aku bukan penulis artike ini.
STOP buat berkata kasar padaku dan kalian semua sebaiknya menghapus semua komentar negatif dan meminta maaf kepadaku.
Atau aku enggak akan lagi berbagi fotonya lagi," tulisnya.
Baca Juga: KNetz Dukung Hubungan V BTS dan Jennie BLACKPINK Setelah Terciduk Ngedate di Paris
Alasan lain fans memeberi komentar dan kritikan pada German Larkin
Sebenarnya, bukan cuma salah menuliskan nama, namun penggemar melihat postingan German Larkin sebelumnya.
Ia sempat megunggah foto dua idol KPop ini di feed Instagramnya.
"Kalian berdua terlihat cute saat bersama!" tulisnya sambil menambahkan emoji cincin dan tulisan 'Soon' sambil menandai akun Lisa BLACKPINK.
Sekarang postingan tersebut telah dihapusnya dan enggak sedikit penggemar yang menganggap jokes tersebut telalu berlebihan.
Selain itu juga cukup sensitif untuk sebagian penggemar.
Seperti yang kita tau ya, girls kalau V BTS dan Jennie BLACKPINK emang lagi dikabarkan dating ditambah lagi dengan foto juga video di Paris yang beredar beberapa waktu lalu.
Baca Juga: CELINE Line Foto Bareng! Netizen Takjub dengan Visual V BTS, Lisa BLACKPINK dan Park Bo Gum
(*)