CewekBanget.ID - Masih di pertengahan di minggu nih, girls siapa yang udah berencana buat mencari tau hidden gem Bogor, khusunya glamping?
Glamping atau glamorous camping ini banyak tersebar sebagai hidden gem Bogor, lho.
Pengin refreshing dengan quality time dengan keluarga atau hangout dengan menyewa glamping di hidden gem Bogor ini memang jadi pilihan yang tepat.
Enggak perlu khawatir dengan fasilitas dan yang lainnya, beberapa glamping di Bogor ini dijamin udah memenuhi kebutuhan selama staycation.
Jadi, mana aja nih yang jadi rekomendasi buat glamping di hidden gem Bogor? Yuk cari tau, girls!
The Forrester Glamping Co
The Forrester Glamping Co ada di Kecamatan Megamendung, Bogor dan punya fasilitas antar-jemput dari titik jemputnya dengan mengguakan mobil off-road.
Lokasinya dekat dengan 3 air terjun di Puncak, Bogor jadi benar-benar menyajikan pengalaman glamping eksklusif buat keluarga dan bestie, ya.
Gunung Salak bisa jadi pemandangan menyegarkan mata dan enggak jauh dari kawasan ini ada Curug Panjang.
Kegiatan BBQ dan api unggun juga bisa dilakukan di The Forrest Glamping Co ini dengan biaya tiap orang sekitar Rp 450 ribu.
Baca Juga: 4 Hidden Gem Banyumas, Menepi dari Rutinitas Buat Piknik ke Air Terjun