Penjelasan Ending Drama The Good Bad Mother Penuh Haru

By Tiara Harum Pramesti, Minggu, 11 Juni 2023 | 22:56 WIB
Drama Good Bad Mother (JTBC)

CewekBanget.ID - Drama Korea The Good Bad Mother telah selesaikan musim pertamanya. 

Drama yang dibintangi Lee Do Hyun dan Ra Mi Ran ini mendapatkan atensi besar dari para penggemar drama. 

Ending drama Korea The Good Bad Mother juga melegakan, bikin perasaan penonton naik turun gegara konfliknya. 

Simak penjelasan ending drama The Good Bad Mother supaya makin lega setelah nonton. 

Choi Kang Ho menangkan persidangan

Perjalanan berat keluarga Jin Young Soon (Ra Mi Ran) dan Choi Kang Ho (Lee Do Hyun) mendapati akhir bahagia. 

Sebagai seorang ibu yang selalu merasa jahat, Young Soon hanya ingin tahu kebenaran di balik kematian suaminya.

Kang Ho yang mengemban beban berat juga berusaha mati-matian membongkar sindikat pembunuhan berencana yang terjadi pada ayahnya itu. 

Benar saja, di akhir episode Kang Ho bisa menguak fakta jika dia dan keluarganya memang dikelabuhi. 

Kang Ho berhasil membuktikan di depan orang tua dan semua orang yang dia sayangi kalau keadilan ada untuk ayahnya. 

Termasuk membuat dua dalang kejahatan yaitu Song Woo Byeok dan Oh Tae Soo masuk penjara dengan hukuman setimpal. 

Baca Juga: Intip Spoiler Buat Episode Baru Drama Korea The Good Bad Mother

Hubungan Kang Ho dan Mi Joo berujung menikah? 

Penonton pastinya dibuat greget dengan perjalanan cinta Kang Ho dan Mi Joo sejak remaja. 

Kebahagiaan sempat tertunda di antara mereka, apalagi ketika Kang Ho lebih memilih pergi dibanding jujur pada Mi Joo apa yang dia sedang perjuangkan. 

Walau begitu takdir pertemukan keduanya lagi dengan pemikiran yang lebih dewasa. 

Namun pertannyaan penonton apakah keduanya resmi menikah di akhir episode memang belum terjawab. 

Paling tidak penonton bisa melihat momen Kang Ho melamar Mi Joo pakai cara persis seperti yang dilakukan ayah ke ibunya, yaitu dengan bantuan seekor babi kecil. 

Keduanya kelihatan bahagia bersama. Lega! 

Anak-anak Mi Joo tahu siapa ayahnya

Nah, termasuk untuk konflik yang satu ini nih. 

Penonton juga baru tahu di pertengahan series jika Mi Joo melahirkan anak Kang Ho. 

Namun sampai akhir nampaknya Kang Ho dan Mi Joo belum berikan penjelasan pada kedua anak itu siapa ayah mereka sebenarnya. 

Baca Juga: The Good Bad Mother Mulai Tayang, Lee Do Hyun Curhat Kesan Saat Syuting yang Bikin Nangis

Meski begitu, keluarga Mi Joo telah menerima Kang Ho dengan baik,  begitupun sebaliknya. 

Hubungan Ha Young dan Sam Sik

Penonton juga diperlihatkan bagaimana hubungan akrab Ha Yeong dengan Sam Sik mulai berkembang. 

Sam Sik sering mengunjungi Ha Yeong di penjara dan mencoba terus dekat dengan cewek itu.

Meski Ha Yeong belum menunjukkan ketertarikan besar pada Sam Sik, tapi respon yang diberikan dia juga memberi harapan baik. 

Bisa-bisa keduanya juga jadian nih! 

Belum ada informasi apakah drama The Good Bad Mother akan merilis musim kedua, tapi dramanya berakhir dengan rating yang memuaskan. 

(*)