Hidden Gem Bintaro Seven Dials Coffee yang Harganya Ramah di Kantong

By Indah Permata Sari, Senin, 19 Juni 2023 | 14:20 WIB
Seven Dials Coffee (foto : Instagram/7dialscoffee)

CewekBanget.ID - Hidden gem Bintaro emang enggak ada habisnya yaa.

Kali ini kita coba intip hidden gem di Bintaro yang bernama Seven Dials Coffee.

Sebenarnya untuk datang ke Seven Dials Coffee enggak sulit, karena di depannya pun juga langsung jalan raya.

Namun store Seven Dials Coffee ini bersebelahan dengan Rumah Makan Sederhana sehingga mungkin enggak banyak orang yang bisa menyadari ada coffee shop ini di dalam area tersebut.

Yuk deh langsung kepoin Seven Dials Coffee ini!

Desain industrial yang homey

Seven Dials Coffee

Seven Dials Coffee memiliki desain interior yang industrial.

Meski konsep seperti ini juga udah banyak dipakai oleh coffee shop, namun kesan homey tetap berasa kok kalau kita ke sini, girls.

Cukup nyaman untuk dipakai buat kerja kalau lagi enggak WFO (work from office), tapi mungkin enggak nyaman jika kerjanya seharian yaa.

Karena sebenarnya Seven Dials Coffee terletak di area yang bisa banyak dikunjungi orang sehingga pada jam-jam tertentu akan cukup bising.

Baca Juga: 3 Hidden Gem Kulon Progo yang Pas Buat Healing dengan Glamping

Harga yang Terjangkau

Harga makanan dan minuman termasuk kopi di Seven Dials Coffee cukup ramah di kantong kok.

Jadi kita yang masih kuliah hingga sudah bekerja enggak akan berasa berat kalau beli makanan dan minuman di sini.

Berikut daftar menu tahun 2020 yang melansir laman pergikuliner.com yang sampai artikel ini ditulis harganya masih sama kok.

Seven Dials Coffee

Alamat dan jam buka

Seven Dials Coffee berlokasi di Jl. Raya Pondok Pucung Raya no.10, Bintaro Sektor 9, Tangerang Selatan.

Persisnya ada di belakang Rumah Makan Sederhana yaa.

Seven Dials Coffee buka setiap hari dari jam 9.00 - 23.00.

Baca Juga: 3 Hidden Gem Gunungkidul Buat Nikmatin Pemandangan Pantai Sambil Nyantai di Glamping

(*)