CewekBanget.ID - Idul Adha sebentar lagi, masih belum menentukan pengin pakai outfit hijab seperti apa?
Meski agendanya cuma solat Idul Adha dan nungguin proses pemotongan daging kurban, namun enggak ada salahnya untuk tetap tampil kece di hari yang spesial ini.
Kita bisa mengenakan dress hijab putih untuk solat Idul Adha besok, girls!
Berikut referensi model dress hijab putih untuk solat Idul Adha 1444 H:
Baca Juga: 5 Outfit Idul Adha ala Selebgram Hamidah Rachmayanti. Modis Simpel!
Enggak perlu pakai outfit hijab yang ribet, kok. Kita bisa mengandalkan dress kaftan putih yang kita punya di lemari.
Padukan dengan hijab pashmina warna abu muda, ya!
Kita juga bisa mengenakan ruffle dress dengan material bahan yang ringan seperti tulle motif polka dots.
Dipadukan dengan hijab warna hijau muda yang adem, vibes tampilan lebarannya berasa banget!
Dress putih bahan lace cocok untuk kita yang pengin terlihat lebih anggun nan elegan.