NCT Dream Rilis Album ISTJ Ceritakan Hubungan MBTI yang Menarik dan Lebih Dewasa

By Tiara Harum Pramesti, Selasa, 18 Juli 2023 | 11:15 WIB
NCT Dream (tvreport)

Liriknya menambah kesenangan untuk didengarkan dengan kisah percaya diri ENFP yang mematahkan bingkai stereotip MBTI dan memiliki cara mereka sendiri dalam menafsirkan lawan ISTJ.

Kedua MBTI itu digambarkan sebagai MBTI member NCT Dream dengan NCTZEN (nama fans) yang bertentangan.

Meskipun NCT DREAM dan fans memiliki MBTI yang bertentangan, alasan mengapa mereka tertarik satu sama lain sudah diketahui.

Mark berkata, "Menurutku konsepnya dibuat dengan sangat menarik" dan menjelaskan, "NCT DREAM adalah ENFP, dan NCTZEN yang akan mendengarkan lagu kami adalah ISTJ."

Di Korea MBTI memang populer jadi bahasan, tapi Mark merasa topik ini juga ramai di seluruh dunia dan akan lebih baik kalau disebarkan.

"Karena MBTI sudah populer di Korea, aku juga ingin menyebarkannya ke seluruh dunia."

Lagu b-side ditulis oleh member

Ada satu lagu b-side yang ditulis bersama oleh ketujuh member. 

Lagu berjudul Like We Just Met, masuk ke rangkaian cerita cinta dari alur yang dibuat sejak album-album terdahulu. 

Di lagu ini Chenle bersyukur dia bisa berpartisipasi membuat lirik juga, jadi pengalaman yang berkesan.

"Member yang bertanggungjawab untuk bagian rap sudah sering berpartisipasi menulis lirik.

Baca Juga: Dilla Jaidi Di-notice NCT DREAM, Pujian dari Renjun Enggak Bisa Dilupain!