Cewekbanget.ID - Fenomena Barbienheimer atau gabungan judul film Barbie dan Oppenheimer ramai jadi perbincangan.
Khususnya karena fenomena itu muncul setelah kedua film tersebut umumkan tanggal rilis yang sama.
Faktor lainya karena dua film ini berasal dari dua studio besar yang juga digarap oleh dua sutradara terbaik Hollywood.
Rupanya enggak hanya Barbie dan Oppenheimer yang ramai dibicarakan karena tayang bersamaan, film-film sebelumnya juga ada lho.
Deretan berikut menunjukkan persaingan dua film Hollwyood yang rilis di tanggal sama dan bersaing merebut penonton.
Venom dan A Star is Born (2018)
Salah satu film hero yang jadi perhatian banyak orang, yaitu Venom sempat bersaing dengan film drama A Star is Born.
5 Oktober, tahun 2018 lalu kedua film ini dirilis di tanggal yang sama.
Venom menceritakan film solo hero berkekuatan alien yang dibintangi Tom Hardy.
Tapi petualangan Venom tak mudah karena dia berhadapan dengan film A Star is Born.
Baca Juga: Margot Robbie Singgung Pemilihan Jadwal Rilis Film Barbie di Tengah Fenomena Barbienheimer