Yeonwoo Malu-malu Ketemuan di Luar Kantor dengan L INFINITE di Drama Korea Numbers

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Jumat, 21 Juli 2023 | 17:08 WIB
drama Korea Numbers (MBC)

SPOILER drama Korea Numbers

Pada episode sebelumnya, Jin Yeon Ah yang diperankan oleh Yeonwoo mulai membantu Jang Ho Woo, karakter L INFINITE, dalam investigasinya.

Saat keduanya mulai untuk bekerja sama, makin jelas pula bagaimana perasaan yang dimiliki Jin Yeon Ah pada Jang Ho Woo.

Tapi, saat Jang Ho Woo tau kalau Jin Yeon Ah adalah putri presiden Bank Jisan, Jin Tae Soo malah membuat hubungan keduanya jadi enggak jelas.

Jin Yeon Ah dan Jang Ho Woo menghabiskan waktu bersama di luar jam kerja

Di spoiler terbaru yang dirilis untuk episode mendatang, ada ketegangan antara Jang Ho Woo dan Jin Yeon Ah saat mereka menghabiskan waktu bersama di luar kantor.

Dalam sebuah foto, terlihat Jang Ho Woo yang menunjukkan senyumnya pada Jin Yeon Ah untuk menyapanya.

drama Korea Numbers

Jin Yeon Ah sendiri udah duduk di kursinya dan menunggu kehadiran Jang Ho Woo.

Di foto lain, kecanggungan mulai terlihat dengan Jin Yeon Ah yang tampak malu-malu dan mengalihkannya dengan menyeruput minumannya dari cangkir.

drama Korea Numbers

Baca Juga: Kenalan Sama 5 Karakter Utama Drama Korea Numbers, Kehidupan Akuntan Siap Dikepoin!