Battery life dan charging
Samsung Galaxy Z Flip5 didukung dengan batre 3700mAh yang kalau dipakai nonton bisa tahan sampai 20 jam.
Dengan fast charging 25 Watt, butuh waktu sekitar 35 menit untuk bisa mengisi daya sampai 50% sehingga untuk sampai full bisa sekitar 70-80 menit.
Kamera Samsung Galaxy Z Flip5
Di bagian belakang ada kamera ultra wide 12 MP (f/2.2) dengan bidang pandang 123 derajat dan kamera 12 MP (f/1.8) yang memiliki OIS (Optical Image Stabilization).
Tentunya ini kamera yang sama digunakan untuk Flex Cam ketika lagi mode Flex Window.
Lalu bagian depan ada kamera 10 MP (f/2/2) yang tertanam di lubang kamera.
Hardware
Samsung Galaxy Z Flip5 memiliki System-on-Chip (SoC) Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy yang mana ini juga ada di Galaxy S23 Ultra. RAM 8 GB dengan storage 256 atau 512 GB.
Pocketable
Size-nya kecil, ketika terlipat dimensinya berukuran 71,9 x 85,1 x 15,1 mm. Beratnya juga sangat ringan hanya 187 gram.
Baca Juga: Inspirasi Outfit Hijab Buat Nonton Konser dan Festival Musik