CewekBanget.ID - Siapa yang enggak pernah absen buat nonton drama Korea My Lovely Liar yang dibintangi Hwang Min Hyun dan Kim So Hyun?
Drama Korea My Lovely Liar sekarang udah menunjukkan kedekatan antara Hwang Min Hyun dan Kim So Hyun lho.
Bahkan di drama Korea My Lovely Liar episode 5 dan 6 ini udah ada beberapa interaksi manis antara Hwang Min Hyun dan Kim So Hyun.
Agaknya keduanya udah enggak awkward lagi berada dekat di satu sama lain!
Apa aja momen selalu ada Kim Do Ha dan Mok Sol Hee buat satu sama lain?
Tentang drama Korea My Lovely Liar
Drama Korea My Lovely Liar bercerita tentang seorang cewek yang bisa mendengar kebohongan dan seorang produser musik jenius yang menyembunyikan identitasnya.
Karakter ceweknya bernama Mok Sol Hee dan karakter cowoknya bernama Kim Do Ha.
Di sini, Mok Sol Hee yang bisa melihat kebohongan membuatnya enggak bisa mempercayai orang lain.
Sedangkan Kim Do Ha harus menyembunyikan identitasnya karena sebuah rahasia yang enggak bisa dikatakan pada dunia.
Baca Juga: Kim So Hyun Tahu Hwang Min Hyun Berbohong di Drama Korea My Lovely Liar, Langsung Awkward?
Mok Sol Hee merawat Kim Do Ha yang sakit karena serangan panik
Kim Do Ha sepenuhnya menyadari kalau Sha On menyukai dirinya, tapi ia hanya menganggap penyanyi itu sebagai rekan kerjanya.
Untuk menarik perhatian Kim Do Ha, Sha On mengancam kalau lebih baik ia enggak perlu melihat dirinya lagi.
Kim Do Ha menganggap kalau Sha On sedang berencana untuk bunuh diri dan itu justru membuat serangan panik untuknya.
Ia kemudian teringat pada Eum Ji Yoon, mantan pacarnya yang melakukan hal yang sama untuk menahan Kim Do Ha pergi darinya, yaitu mencoba bunuh diri di pantai di Hakcheon.
Karena serangan paniknya itu, ia mengalami demam seharian dan Mok Sol Hee yang berada di sisinya terus merawatnya.
Mulai dari menyetir mobil miliknya ke Hakcheon dan kembali pulang ke rumah lalu merawatnya yang demam.
Mok Sol Hee bikin Kim Do Ha enggak menghindar dari masalah
Seseorang mengaku sebagai Kim Do Ha dan menyebarkan fitnah padanya sebagai seorang musisi yang menggunakan ghostwriters
Saham agensi turun dan Kim Do Ha yang sulit dihubungi membuat Mok Sol Hee geram karena ia tahu enggak ada ghostwriter kayak fitnah yang ditujukan tetangganya itu.
Baca Juga: Fakta Baru, CEO Rumah Produksi Drama Korea My Lovely Liar Pernah Minta Saran dari Suga BTS
Mok Sol Hee yang berhasil menemukan Kim Do Ha mengungkapkan kekesalannya karena ia menganggap Kim Do Ha selalu kabur dan bersembunyi alih-alih membereskannya sendiri.
Karena ucapan Mok Sol Hee, Kim Do Ha mencari orang yang mengaku menjadi dirinya dan pergi ke kantor agensi.
Untuk pertama kali, ia mencoba untuk membuka identitasnya di balik masker.
Kim Do Ha buka masker di tempat umum dan mengurus Mok Sol Hee yang mabuk
Pengin berterima kasih pada Mok Sol Hee, Kim Do Ha mengajaknya untuk dinner romantis.
Pertama membuka masker di tempat umum tetap aja bikin Kim Do Ha was-was.
Setelah lama menghabiskan malam bersama, Mok Sol Hee mabuk berat dan membuat Kim Do Ha harus menggendongnya sampai ke rumah.
Dalam keadaan mabuk, Mok Sol Hee menampar Kim Do Ha karena ia menganggap cowok itu akan bersikap kurang ajar padanya.
Kim Do Ha menyela pertikaian antara ibu Mok Sol Hee dan Mok Sol Hee
Kim Do Ha datang ke rumah tarot Mok Sol Hee saat hujan sambil membawakannya payung.
Baca Juga: 3 Zodiak Misterius yang Mirip Karakter Hwang Min Hyun di Drama Korea My Lovely Liar
Enggak sengaja ia mendengar ucapan marah ibu Mok Sol Hee pada Mok Sol Hee.
Sebelumnya diceritakan kalau klien untuk mendeteksi kebohongan adalah seseorang yang ayahnya lagi didekati oleh ibu Mok Sol Hee sendiri.
Karena marah dan menganggap Mok Sol Hee menghancurkan rencananya, ibunya mengamuk di rumah tarotnya sambil memberikan umpatan padanya.
Kim Do Ha datang dan menyela saat mulai khawatir keduanya udah saling berteriak satu sama lain dan ibunya memberitahunya kalau Mok Sol Hee punya kemampuan supranatural.
Di adegan terakhirnya, Mok Sol Hee mengaku kalau ia bisa mendengarkan kebohongan yang dibicarakan oleh seseorang.
Selanjutnya, apa yang akan terjadi dengan pasangan ini?
Baca Juga: SPOILER Eps 3 Drama Korea My Lovely Liar, Hwang Min Hyun dan Kim So Hyun Makin Nempel
(*)