5 Kesalahan Mengatur Keuangan yang Sering Dilakukan Anak Muda

By Marcella Oktania, Kamis, 24 Agustus 2023 | 16:15 WIB
Ilustrasi mengatur keuangan (Depositphotos/Vadymvdrobot)

2. Takut ketinggalan tren

Perasaan takut ketinggalan atau fear of missing out (FOMO) memang jadi salah satu hal yang wajib kita sadari, karena bisa memengaruhi keuangan kita.

Bayangkan kalau misalnya kita takut ketinggalan tren dan akhirnya membeli hal yang enggak kita butuhkan, padahal uang tersebut bisa kita tabung untuk keperluan lebih mendesak di masa mendatang, lho.

Ngikutin tren enggak bakalan bikin kita jadi orang yang paling hebat dan kekinian kalau uang kita juga menghilang dari dompet, girls!

3. Utang, utang, dan utang

Enggak ada uang, ngutang ke teman.

Kekurangan uang untuk beli sesuatu, pakai pay later.

Perlu beli hal yang bisa kita tunda, minjam ke pinjol.

Kalau sudah begini, tandanya kita sudah salah dalam mengatur keuangangirls!

Berutang ke teman bisa jadi lebih mudah, tapi bisa juga memperburuk hubungan kalian.

Namun yang parah adalah kalau kita berutang dengan cara pay later atau meminjam ke pinjol, karena utang kita bakal berbunga dan makin menguras habis isi dompet kita!

Jadi berhenti mengutang sekarang! Lebih baik tunggu sampai uangnya terkumpul baru kita beli sesuatu yang kita butuhkan atau inginkan.