Info Sekolah Prospek Kerja Jurusan Teknik Nuklir yang Menantang

By Tiara Harum Pramesti, Jumat, 25 Agustus 2023 | 17:00 WIB
Ilustrasi pembangkit listrik tenaga nuklir (APP Foto/ Francois Nascimbeni)

CewekBanget.ID - Di Indonesia ada jurusan kuliah unik yaitu Teknik Nuklir.

Meski kedengarnya cukup asing dan ngeri, tapi jurusan satu ini punya prospek kerja yang beragam lho. 

Enggak hanya di Indonesia saja, di luar negeri jurusan ini juga cukup populer.

Info sekolah berikut membahas prospek kerja untuk lulusan jurusan Teknik Nuklir

Jurusan Teknik Nuklir di Indonesia

Enggak banyak kampus di Indonesia yang sediakan jurusan Teknik Nuklir.

Terhitung ada tiga kampus yaitu Universitas Gadjah Mada (UGM), Institut Teknologi Bandung (ITB) dan Sekolah Tinggi Teknologi Nuklir- BATAN (STTN BATAN).

Jika pilih kuliah di luar negeri, kita bisa menemukan jurusan ini di Massachusetts Institute Of Technology (MIT) juga University of Michigan.

Mahasiswa dikealkan dengan dasar-dasar ilmu nukir dan bagaimana pemanfaatan untuk hal positif. 

Saat belajar di jurusan ini mahasiswa juga bisa berinovasi dan dengan berbagai ilmunya. 

Lulusan jurusan ini bisa berkesempatan masuk ke profesi berikut ini.

Baca Juga: Info Sekolah dan Porspek Kerja Jurusan Kuliah Bimbingan Konseling

Perusahaan energi

Di banyak negara termasuk Indonesia memiliki perusahaan yang bergerak di bidang pemanfaatan energi. 

Pasalnya mata kuliah yang dipelajari juga berkaitan dengan pemanfaatan energi ini. 

Bekerja di BATAN

Lembaga yang memag berurusan dengan nuklir ini membuka kesempatan bagi lulusan jurusan terkait untuk gabung di perusahaan. 

Jadi bagian dari BATAN lulusannya bisa memanfaatkan ilmu yang didapat dan bermanfaat bagi negara.

Bekerja di lembaga BATAN juga memungkinkan untuk lebih leluasa berinovasi dan mengembangkan diri dengan baik. 

Staf Kementerian ESDM

Di samping lembaga BATAN ada kementerian ESDM yang bisa jadi pilihan juga. 

Menjadi bagian dari pegawai kementerian tentu berpeluang besar untuk memajukan negeri. 

Selain itu, cakupan yang diberikan juga lebih luas karena enggak hanya berfokus pada nuklir.

Baca Juga: Prospek Kerja Jurusan Kuliah Matematika Bisa Masuk ke Banyak Profesi

Kita bisa ikut seleksi CPNS untuk menjadi bagian dari Kementerian ENDM. 

Selain kementerian ESDM lembaga kementerian lainnya juga cocok untuk lulusan jurusan Nuklir yaitu Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional dan Kementerian Perindustrian dan Perdagangan. 

Apa kamu tertarik dengan jurusan Teknik Nuklir ini?

(*)