Agensi Umumkan Rowoon Putus Kontrak dengan SF9 Akan Fokus Akting

By Tiara Harum Pramesti, Senin, 18 September 2023 | 16:40 WIB
Rowoon (FNC Ent)

Namun FNC bilang Rowoon masih menjadi member kesembilan SF9 meski enggak ikut promosi lagi.

"Meski arah aktivitas mereka berbeda, Rowoon, yang akan tetap menjadi anggota kesembilan SF9, bersama delapan anggota lainnya akan saling menyemangati dan berusaha sekuat tenaga di jalur mereka masing-masing untuk mengesankan para penggemar."

Surat dari Rowoon

Idol aktor bernam asli Kim Seok Woo itu turut menulis surat buat penggemar. 

Dia mengungkapkan rasa gelisah dan juga takut karena menulis surat ini.

"Sejujurnya terasa agak menakutkan untuk menulis untuk pertama kalinya setelah sekian lama," ungkapnya.

Rowoon meminta maaf karena beberapa waktu terkahir tak bisa menyampaikan berbagai hal yang dipendam. 

Rumor Rowoon tak perpanjang kontrak sudah muncul sejak beberapa hari terakhir, meski belum ada konfirmasi agensi seperti sekarang.

Dia juga memahami ada banyak fans kecewa dan kesal karena Rowoon tak lekas bicara dengan rumor dirinya keluar grup. 

"Ada juga rasa frustrasi karena tidak mampu menyelesaikan kesalahpahaman besar atau kecil satu per satu, dan sambil berpikir bahwa suatu hari ketulusanku akan tersampaikan."

Dia melanjutkan, "Tentu saja, aku memahami bahwa aku mungkin menerima kebencian sebanyak aku menerima minat dan dukungan"

Baca Juga: Intip Penampilan Rowoon SF9 Jadi Pengacara Kondang di Drama Korea Destined With You