Park Gyu Young Perhatikan Banget Detail Karakternya di Drama Korea A Good Day to Be a Dog

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Rabu, 20 September 2023 | 15:40 WIB
drama Korea A Good Day to Be a Dog (MBC)

CewekBanget.ID - Siapa yang udah menantikan drama Korea A Good Day to Be a Dog yang dibintangi oleh Cha Eunwoo ASTRO dan Park Gyu Y0ng?

Cha Eunwoo ASTRO pernah mengungkapkan alasannya bermain di drama Korea A Good Day to Be a Dog, sekarang giliran Park Gyu Young.

Park Gyu Young membocorkan momen saat dirinya menerima naskah drama Korea A Good Day to Be a Dog.

Rupanya ia juga memperhatikan hal-hal detail tentang karakternya di drama Korea A Good Day to Be a Dog.

Yuk kepoin spoiler penampilan Park Gyu Young di drama Korea A Good Day to Be a Dog!

Tentang drama Korea A Good Day to Be a Dog

Drama Korea satu ini diadaptasi dari webtoon dengan judul yang sama.

Bergenre roman fantasi tentang seorang cewek yang dikutuk untuk berubah menjadi seekor anjing setiap kali dia mencium seorang cowok.

Namun, satu-satunya orang yang dapat membatalkan kutukannya adalah cowok yang takut pada anjing karena peristiwa traumatis yang enggak dapat diingatnya lagi.

Drama Korea A Good Day to Be a Dog nanti akan tayang di MBC tiap hari Rabu dan episode perdana mulai 11 Oktober 2023.

 Baca Juga: Cute! Park Gyu Young Berubah Jadi Anak Anjing Menggemaskan di Drama Korea A Good Day to Be a Dog

Karakter Park Gyu Young di drama Korea A Good Day to Be a Dog

Park Gyu Young berperan sebagai Han Hae Na, seorang guru bahasa Korea yang visualnya pun telah diakui.

Enggak cuma visual, Han Hae Na juga memiliki otak yang cerdas, kesempurnaan pun tampak terlihat dalam dirinya.

Hidup Han Hae Na berubah dan mengalami krisis setelah ia berciuman dengan sesama guru yaitu Jin Seo Won.

Ia adalah orang yang dikutuk menjadi seekor anjing setiap kali dia mencium seorang cowok.

Sementara orang yang bisa membatalkan kutukannya justru orang yang takut banget sama anjing!

Alasan Park Gyu Young menerima tawaran main di drama Korea A Good Day to Be a Dog

Park Gyu Young mengungkapkan kalau ia melihat karakter Han Hae Na di drama Korea ini menarik perhatiannya.

"Menurutku, pengaturan karakter di mana seseorang berubah menjadi anjing saat dicium adalah hal yang menarik.

Saat membaca naskahnya, aku tertarik dengan sifatnya yang lucu dan energi cerah yang membuatku merasa bahagia," kata Park Gyu Young.

drama Korea A Good Day to Be a Dog

Baca Juga: Cha Eunwoo ASTRO Takut Banget Ketemu Anjing di Teaser Drama Korea A Good Day To Be A Dog

Park Gyu Young memperhatikan detail untuk karakternya

Penampilan yang dimunculkan oleh Park Gyu Young buat jadi Han Hae Na juga enggak ia abaikan.

Mulai dari gaya rambut hingga makeup pun Park Gyu Young mencoba membuatnya semirip mungkin dengan yang ada Webtoon.

drama Korea A Good Day to Be a Dog

"Mengenai penampilan luar, aku memperhatikan gaya rambut, makeup, pakaian, dan banyak lagi untuk menyinkronkan sebanyak mungkin dengan webtoon.

Agar selaras dalam hal penampilan, aku mengecat rambutku sebelum syuting.

Karena aku belum pernah memperlihatkan rambut pendek berwarna coklat kepada pemirsa, aku rasa penonton dapat menikmati gaya baruku ini," kata Park Gyu Young.

Kalian salah satu yang menantikannya enggak, nih?

Baca Juga: Intip Penampilan Cha Eunwoo ASTRO Ngajar Matematika di Drama Korea A Good Day To Be A Dog

(*)