CewekBanget.ID - Mezzaluna atau Jaya Mezzaluna Bungari adalah seorang penyanyi muda dan juga penulis lagu.
Cewek kelahiran 2001 ini mulai debut di awal tahun 2021, sebagai artis Indonesia pertama yang bergabung dalam label regional yang didirikan Sony Music Entertainment, OFFMUTE.
Fyi, Mezzaluna adalah anak pertama dari Bimbim Slank dan Reny Setiawati, girls.
Setelah merilis lagu Setting Up the Phone Call pada Mei kemarin
Mezzaluna kembali menyapa penggemarnya lewat lagu terbaru berjudul Legend.
Yuk, kita intip cerita Mezzaluna tentang lagu terbarunya!
Terinspirasi dari orang tak dikenal
Berbeda dari lagu-lagu sebelumnya, lagu Legend kali ini diakui Mezzaluna bukan berasal dari pengalaman atau perasaan pribadinya.
Legend justru terinspirasi dari orang yang enggak Mezzaluna kenal, lho!
"Berbeda dari single-single sebelumnya yang berdasarkan pengalaman pribadi aku, kali ini inspirasinya dari dua orang yang tidak aku kenal sama sekali.
Suatu hari, aku lihat dua orang ini dan aku mulai membuat cerita tentang mereka di benakku. Cerita itulah yang aku tuangkan ke dalam lagu “Legend” ini" cerita Mezzaluna dilansir dari press release yang diberikan.
Baca Juga: 4 Fashion Anak Bimbim Slank, Mezzaluna Pakai Outfit Hitam. Kece Abis!
Mezzaluna pun mengibaratkan dirinya sebagai penulis, yang menceritakan sebuah kisah daalam bentuk lagu.
"Kalau dibandingkan, aku mungkin seperti penulis, tapi bukannya buku, aku menghadirkan cerita itu melalui lagu.” lanjut Mezzaluna.
Cerita tentang durasi lagu yang kurang
Proses pembuatan single ini pun cukup memberikan tantangan bagi Mezzaluna.
Saat pertama kali jadi, lagu ini ternyata memiliki durasi yang cukup singkat, lho!
Untungnya, Mezzaluna bisa menyiasati durasi yang cukup singkat tersebut.
“Aku suka bikin melodi-melodi pendek yang aku rekam sendiri dengan voice note. Jadi, saat membuat “Legend” dan ternyata durasinya tidak begitu panjang, aku tinggal mencari rekaman melodi mana yang pas untuk dimasukkan sehingga durasinya jadi pas.” cerita Mezzaluna.
Pesan dibalik lagu Legend
Mezzaluna juga bercerita tentang pesan yang pengin ia sampaikan lewat lagu Legend.
Dilansir dari press release yang diberikan, Mezzaluna menyisipkan pesan yang cukup mendalam.
Baca Juga: Lulus Kuliah, Mezzaluna Anak Bimbim Slank Tampil Manis Pakai Kebaya
Yup! anak Bimbim Slank ingin menyampaikan bahwa sebaiknya kita enggak bergantung pada orang lain.
"Lewat “Legend”, aku ingin memberi tahu bahwa kita harus bisa mandiri dan jangan terlalu bergantung pada seseorang,” jelasnya mengenai makna dalam lagu Legend.
Bicara soal ‘legenda’, Mezzaluna tanpa ragu menyebutkan bahwa legenda baginya adalah orang tuanya.
“Kalau ditanya siapa yang aku anggap legenda dalam hidupku, jawabannya tentu orangtuaku. Mereka sangat berjasa karena sudah menjadi mentor hidup dari aku kecil sampai dewasa. Mengajarkan hal yang aku ketahui dan masih pegang teguh sampai sekarang.” ujar Mezzaluna.
Sementara untuk legenda di dunia musik, nama Amy Winehouse jadi salah satu legenda musik bagi Mezzaluna.
Ia melihat mendiang Amy Winehouse sebagai musisi legendaris sepanjang masa melalui karya-karyanya.
Sementara untuk penyanyi lokal, Isyana Sarasvati menjadi legenda musik pilihan Mezzaluna.
"Bagi aku, Isyana itu legenda karena dia membuka sebuah pintu genre yang baru untuk dinikmati oleh para pendengar musik di Indonesia.” ujarnya.
Baca Juga: 5 Gaya Fashion Kompak Dua Putri Bimbim SLANK, Mezzaluna dan Tallulah. Sama-Sama Kece!
Nah, buat kita yang penasaran sama lagu Legend milik Mezzaluna, yuk langsung dengerin karena lagu ini sudah ada di seluruh platform musik digital, ya!
Official music video lagu Legend dari Mezzaluna bisa kita tonton lewat video di bawah ini, girls:
(*)