CewekBanget.ID - G-Dragon sempat diperiksa Kepolisian Metropolitan Incheon terkait dugaan keterlibatan di kasus narkoba aktor Lee Sun Kyun.
Rupanya GD awalnya tak tahu nama dia dikaitkan dan baru tahu dari pemberitaan internet bahwa polisi berencana mengintrogasi.
Kabar dadakan itu cukup membuat sang musisi kaget, meski pada akhirnya dinyatakan tidak bersalah.
GD tahu rencana pemeriksaan polisi dari internet
Kasus narkoba yang melibatkan Lee Sun Kyun menyeret sejumlah nama tokoh dan seleb Korea lainya.
Disinyalir jadi sindikat rahasia antar para seleb, sejumlah seleb Korea akhrinya turut dicurigai.
Nama Kwon Jiyong atau dikenal sebagai GD BIGBANG salah satu yang dicurigai.
Pihak polisi kemudian merencanakan pemeriksaan bagi penyanyi FXXK IT itu.
Sayangnya GD justru tahu berita dirinya bakal diperiksa dari internet, bukan dari polisinya langsung.
Seperti dikabarkan YouTuber jurnalis Lee Jin Ho, polisi tidak menghubungi GD langsung.
Enggak dimungkiri member BIGBANG itu kaget dan bingung karena tidak diberi tahu dengan resmi ketika itu.
Baca Juga: G-Dragon Bantah Tuduhan Terlibat Kasus Narkoba Aktor Lee Sun Kyun