Ini adalah kali kelima GDA dilangsungkan di luar Korea.
Sebelumnya, selain Korea udah pernah diselenggarakan di Jepang, Malaysia, Cina, dan Thailand.
Tentang Golden Disc Awards
Golden Disc Awards awalnya dimulai pada tahun 1986.
Acara penghargaan ini memilih musik populer yang sangat dicintai oleh penggemar musik sepanjang tahun dengan berbagai kategori.
Mulai gelaran ke-21, penghargaan diberikan dalam kategori musik dan album, yang mencerminkan tren pola konsumsi musik berkembang dari album ke sumber suara digital.
Kandidat setiap kategori untuk GDA ke-38 ini akan diumumkan di situs resmi dan sosial media GDA mulai tanggal 4 Desember 2023.
Lineup pengisi acara juga belum diumumkan nih, jadi silahkan menebak-nebak dan tunggu detail selanjutnya ya, girls! Hi-hi.
Baca Juga: Best Dressed di Red Carpet 32nd Golden Disc Award 2018, Mana Favorit Kamu?
(*)