5 Sekolah Performing Art Terbaik di Asia yang Bisa Jadi Pilihan

By Tiara Harum Pramesti, Senin, 6 November 2023 | 14:11 WIB
Ilustrasi penampilan seni (HKPA.com)

CewekBanget.ID - Performing Arts jadi jurusan yang populer belakangan, terlebih di negara Korea Selatan. 

Info sekolah Korea Selatan menjadi negara yang mencetak banyak idol sejak muda sehingga jurusan Performing Arts jadi tujuan banyak siswa. 

Penggemar KPop enggak asing lagi dengan idol yang lulus dari School of Performing Arts Seoul (SOPA) atau Hanlim Multi Art School sebagai sekolah idol paling populer. 

Di Asia ternyata ada sejumlah universitas yang menyediakan jurusan serupa lho. 

Tertarik untuk masuk jurusan tampil atau Performing Arts? simak rekomendasinya. 

Hong Kong Academy for Performing Arts 

Akademi Seni Pertunjukan Hong Kong sudah berdiri sejak tahun 1984. 

Hong Kong menjadi negara yang memiliki banyak idola mendunia, sehingga sekolah seni di sana termasuk yang terbaik. 

Peserta didik bisa memilih untuk masuk tingkat diploma maupun pendidikan magister. 

Bidang studi yang tersedia di sekolah ini antara lain televisi, teater, Opera Tiongkok, dan tari.

The Central Academy of Drama China

Baca Juga: Info Sekolah Kuliah Jurusan Seni Paling Menjanjikan di Dunia Kerja

Sekolah Akademi Drama Pusat Tiongkok atau China menjadi salah satu sekolah seni pertunjukan yang terbaik. 

Sekolah ini adalah institusi pendidikan tinggi teater pertama di Republik Rakyat Tiongkok.

Universitas ini dikenal sebagai institusi seni drama, film, dan televisi tingkat atas terbaik di Tiongkok.

Ada banyak seleb Tiongkok populer yang menjadi lulusan sekolah ini, misalnya Deng Chao, Gong Li dan lainya. 

National University of Singapore (NUS) 

Universitas Nasional Singapura (NUS) turut memiliki jurusan seni pertunjukan yang terkenal. 

Sekolah ini memiliki NUS Center for the Arts (CFA) yang mewadahi mahasiswa untuk terjun ke dunia seni. 

Berbagai ilmu kesenian dan seni pertunjukan tersedia.

Korea National University of Arts (KNUA)

Untuk universitas, di Korea ada KNUA yang bisa menjadi pilihan. 

KNUA adalah satu-satunya universitas seni pertunjukan negeri di negara tersebut.

Baca Juga: Rekomendasi dan Info Sekolah Menengah Kejuruan yang Sediakan Jurusan Seni

Sudah berdiri sejak 1993 dan telah berkembang menjadi institusi kelas dunia dalam waktu singkat. 

Ada 6 sekolah yang dikembangkan yaitu Sekolah Drama, Sekolah Seni Visual, Sekolah Seni Tradisional Korea, dan Sekolah Musik.

Masing-masing sekolah punya 26 jurusan yang bisa dipilih.

Seoul National University (SNU)

Di kampus paling bergengsi Korea juga ada jurusan Performing Arts yang recomended. 

SNU menjalankan program interdisipliner dalam Seni Pertunjukan. 

Dalam program tersebut, siswa diajarkan sejarah teori drama timur dan barat, psikologi seni pertunjukan, teori seni pertunjukan, dan banyak lagi lainnya.

Ada cukup banyak rekomendasi sekolah seni di Asia yang recomended kan?

Tentunya di Indonesia sendiri juga cukup banyak kampus seni yang enggak kalah kualitasnya. 

Misalnya Institut Seni Indonesia yang berdiri di beberapa daerah Indonesia. 

Baca Juga: List Kampus Terbaik di Jepang yang Bisa Jadi Rekomendasi Pilihan

(*)