Promotor Pastikan JIS Layak untuk Event Golden Disc Awards 2024

By Indah Permata Sari, Senin, 13 November 2023 | 08:35 WIB
Golden Disc Awards 2024 (foto : Instagram/nicevents.id)

CewekBanget.ID - Golden Disc Awards ke-38 bersama Bang Mandiri dipastikan akan terselenggara di Jakarta, Indonesia, pada 6 Januari 2024 mendatang.

Sudah dipastikan juga kalau Golden Disc Awards 2024 akan diadakan di Jakarta International Stadium.

Tentunya para penggemar Kpop di Indonesia sangat antusias menantikan Golden Disc Awards 2024 ini.

Karena Golden Disc Awards sendiri adalah acara penghargaan bergengsi dari Korea Selatan.

Setiap tahunnya banyak musisi terkenal dari Korea Selatan yang masuk nominasi hingga datang ke acara Golden Disc Awards ini untuk perform.

Golden Disc Awards 2023

Enggak hanya itu, banyak juga seleb Korea Selatan lainnya baik dari kalangan aktor ataupun entertainer lainnya juga akan hadir membacakan nominasi untuk setiap kategori yang ada di Golden Disc Awards.

Sehingga bisa dipastikan Golden Disc Awards 2024 ini pasti akan bertabur bintang dan seleb Korea Selatan.

Mereka semua akan mengunjungi Indonesia dan bisa bertemu dengan para fans di Indonesia secara langsung.

Selain itu juga gelaran ini menjanjikan perpaduan yang memukau antara musik, budaya, dan persahabatan.

Indonesia yang merupakan negara dengan ragam budaya pasti akan jadi sorotan dunia lewat Golden Disc Awards 2024.

Baca Juga: Lagu 3D Berhasil Dirilis Tapi Jungkook BTS Ngaku Agak Tertekan Gegara Kesuksesan Seven

Golden Disc Awards ke-38 bersama Bank Mandiri

Acara penghargaan ini akan berada di bawah naungan promotor lokal, PT Nusantara Indah Ceria Entertainment (PT NICE).

Rizdania Herlendita, Head of Marketing Communications PT NICE, menyatakan kebanggaan dan kehormatan yang luar biasa untuk dapat membawa acara Kpop yang monumental ini ke Indonesia. 

"Menjadi host Golden Disc Awards merupakan bukti yang luar biasa.

Enggak hanya atas dedikasi kami untuk mengangkat Kpop di kancah global, namun juga menunjukan Indonesia sebagai pusat penyelenggaraan acara global.

Acara monumental ini menyatukan fandom Kpop Indonesia yang penuh semangat dengan pencinta musik international, sehingga menjadi tonggak sejarah yang signifikan bagi bangsa kita.

NICE berkomitmen untuk menciptakan pengalaman yang luar biasa, berkesan, dan tanpa hambatan bagi para penggemar dan artis.

Kami memastikan lingkungan yang aman dan nyaman untuk semua orang," ucap Rizdania seperti yang dilansir dari press release.

JTBC akan jadi penyiar utama untuk Golden Disc Awards 2024 dan acara ini akan disiarkan langsung kepada penggemar seluruh dunia.

Indonesia pun akan jadi pusat perhatian dan diharapkan bisa menyuguhkan acara yang menarik dan berkualitas.

Namun pemilihan venue acara, yaitu di Jakarta International Stadium pun jadi perbincangan publik.

Baca Juga: Young K Bilang Akan Selalu Bernyanyi Supaya MyDay Enggak Merasa Sendirian

Alasan Golden Disc Awards diadakan di JIS

Pada saat press conference Golden Disc Awards di The Kasablanka, Kota Kasablanka Mall, Jakarta, pada Rabu, (8/11/2023), Rizdania menyebutkan alasan terpilihnya JIS jadi venue Golden Disc Awards 2024.

Rizdania mengatakan, "Kami (NICE) dengan cermat memilih JIS sebagai venue acara ini.

JIS itu layout-nya memberi kita kesempatan untuk bikin stage yang sangat besar dan ideal untuk acara ini.

Mengingat setidaknya bintang tamu yang akan hadir itu 12 nominasi dari Golden Disc Awards 2024 ini."

Selain itu juga, Rizdania menyebut stage yang besar ini memberikan keuntungan bagi penonton karena jarak antara panggung dengan kursi penonton jadi lebih dekat.

"Untuk semua seat akan mendapat pemandangan yang premium, di mana dari sudut pandang kursi manapun akan bagus," jelas Rizdania.

Baca Juga: Begini Cara Fans Kpop Membeli Album Kpop dengan Harga yang Murah

@cewekbanget.id Replying to @CBID Promotor menjelaskan alasan JIS jadi venue terbaik untuk Golden Disc Awards 2024 #GDA #GDA2024 #GoldenDiscAwards #cbid #cb_ip #JIS ♬ original sound - CBID

(*)