Mereka berlima memtusukan untuk keluar dan membeli minyak.
Mereka semua sepakat untuk pergi dari rumah itu dan sudah mengemasi barang mereka dalam tas.
Joy terlihat masih dengan tugasnya yang merekam moment, dan kelima member sudah menyiram minyak ke seluruh rumah.
Rumah mereka terbakar hebat, dan yup mereka lah yang sengaja membakar rumah tersebut.
Mereka lari menembus hutan dengan perasaan senang.
Mereka memang mengalami trauma dan shock dengan apa yang sudah terjadi.
Baca Juga: Penjelasan Ending Film Talk To Me yang Cuma Bisa Ditonton Usia 17 Tahun ke Atas
Namun di saat yang bersamaan mereka merasa bebas dan akhirnya bisa menuju dunia luar.
Mereka dikejar oleh polisi, sepertinya apa yang sudah mereka lakukan pada cowok dan rumah tersebut ketahuan oleh polisi.
Meski merasa takut, mereka pun mau menyerahkan diri. Namun sebelum itu mereka pun kembali menari, melakuakn hal yang biasa mereka lakukan sejak dulu.
Mereka pun menyerahkan diri namun tetap berpegangan satu sama lain. Memberikan makna kalau mereka tetap bersama baik suka maupun duka.
Jadi penjelasan MV ini sebenarnya adalah soal bagaimana campur aduknya persaan oleh orang-orang yang terkekang dan berada di bawah tekanan.
Hingga akhirnya dia bisa berontak dan berusaha untuk keluar dari kekangan tersebut.
Meski mungkin cara yang dilakukan mereka untuk bebas masuk dalam tindakan kriminal, namun mereka enggak merasa sendirian karena mereka berlima selalu ada satu sama lain.
Dan mereka pun tahu apa yang mereka lakukan itu salah sehingga mereka mau untuk menyerahkan diri ke polisi.
Penjelasan ending-nya maka MV ini jadi happy ending bagi mereka berlima karena bisa bebas dari kekangan dan tetap bersama hingga akhir.
Baca Juga: Penjelasan Ending Series The Summer I Turned Pretty Season 2 Episode Terakhir!
(*)