CewekBanget.ID - Siapa masih ingat adegan Ji Chang Wook dan BIBI di drama Korea The Worst of Evil?
Enggak bisa dipungkiri kalau adegan Ji Chang Wook dan BIBI saat itu menarik perhatian banget ya, girls.
Kalau akting Ji Chang Wook enggak perlu diragukan lagi tapi BIBI memulai debut akting dramanya dengan menuai pujian dari netizen.
Yup! Enggak salah lagi karena adegan yang dimaksud saat Kwon Seungho dan Lee Haeryun berciuman di sebuah hotel.
Keduanya diceritakan sebagai polisi yang menyamar dan putri bandar narkoba Cina yang menyukainya.
Enggak sedikit yang berharap ada season 2 yang akan fokus pada cerita mereka nantinya karena netizen udah terlanjur baper nih sama karakter Ji Chang Wook dan BIBI di drama tersebut.
Rupanya, Ji Chang Wook dan BIBI dan punya cerita mengenai adegan yang satu itu klo, girls.
BIBI gosok gigi dan bersihkan mulut sebelum ciuman dengan Ji Chang Wook
Saat menjadi bintang tamu bareng Im Se Mi di acara Jo Hyun Ah, BIBI menceritakan semuanya.
Beberapa hal yang dilakukan BIBI itu semata-mata biar enggak meninggalkan kesan buruk pada Ji Chang Wook.
Demi adegan ciuman itu, BIBI menggosok gigi dan mencuci mulutnya, girls.
Baca Juga: Ji Chang Wook Gantikan Cha Eunwoo ASTRO di Drama Bulk Bikin Reunian Sama BIBI!