Pasalnya, baju kita sudah kotor dan kalau kita seka di baju, tangan kita yang sudah bersih kembali kotor lagi.
Baca Juga: 5 Hand Cream di Bawah 50 Ribu Buat Atasi Kulit Kering karena Sering Cuci Tangan
Artinya, sia-sia banget ketika kita menyeka tangan basah langsung ke baju, nih.
Kalau tertarik dengan cara paling bersih, sebaiknya memang kita menyekanya di sapu tangan bersih yang kita cuci setiap hari dan bawa ke mana-mana.
Namun kalau merasa ribet, mengeringkan tangan paling efektif tetap disarankan menggunakan tisu.
Ada triknya biar kita bisa menghemat tisu dan cukup membutuhkan satu lembar tisu aja, girls.
Setelah mencuci tangan, kita bisa mengibaskan tangan terlebih dahulu ke wastafel, tapi pastikan airnya jatuh tepat ke wastafel dan enggak menyebar ke mana-mana, ya.
Kita juga bisa meraba tangan ke ujung jari untuk mengumpulkan air ke ujung jari dan mengibaskannya langsung ke wastafel.
Dengan begitu, kita sudah menghilangkan sebagian air di tangan, sehingga pengeringan dengan tisu jadi lebih hemat.
(*)