Agenda Balas Dendam Makin Terang-terangan di Drama Korea A Good Day To Be A Dog

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Senin, 18 Desember 2023 | 17:50 WIB
drama Korea A Good Day to Be a Dog (kolase MBC)

CewekBanget.ID - Drama Korea A Good Day To Be A Dog merilis spoiler terbaru buat episode yang akan datang nih, girls.

Spoiler drama Korea A Good Day To Be A Dog ini dirilis karena udah masuk minggu baru yang artinya Rabu besok akan ditayangkan episode terbarunya.

Di drama Korea A Good Day To Be A Dog ditunjukkan bagaimana Jin Seo Won dan Han Hae Na yang menyelediki sesuatu tentang Lee Bo Kyum.

Apalagi sebelumnya Lee Bo Kyum melakukan konfrontasi langsung pada Jin Seo Won.

Drama Korea A Good Day To Be A Dog tayang hari Rabu tiap minggunya, jadi jangan sampai melewatkan episode terbarunya, ya!

Tentang drama Korea A Good Day to Be a Dog

Drama Korea satu ini diadaptasi dari webtoon dengan judul yang sama.

Bergenre roman fantasi tentang seorang cewek yang dikutuk untuk berubah menjadi seekor anjing setiap kali dia mencium seorang cowok.

Namun, satu-satunya orang yang dapat membatalkan kutukannya adalah cowok yang takut pada anjing karena peristiwa traumatis yang enggak dapat diingatnya lagi.

Belajar dari kasus pamannya, ia akan selamanya menjadi anjing kalau dalam waktu 100 hari enggak bisa mendapatkan ciuman untuk membatalkan kutukan itu.

 Baca Juga: 3 Momen Cha Eunwoo dan Park Gyu Young Backstreet di Drama Korea A Good Day To Be A Dog Eps 9

Takdir tragis dari kehidupan di masa lalu

Di episode sebelumnya diceritakan tentang takdir Jin Seo Won, Han Hae Na, dan Lee Bo Kyum di masa lalu.

Sebelumnya, hubungan naas antara Seo Won dan Hae Na dengan Bo Kyum dan Cho Young udah terungkap, ya.

Setelah kejadian di masa lalu itu, Bo Kyum memutuskan untuk membalas dendam usai Cho Young meninggal karena Soo Hyun, Seo Won di kehidupan masa lalunya dan Mak Soon, Hae Na di kehidupan masa lalunya.

Di adegan terakhir drama episode minggu lalu, Bo Kyum mengambil jiwa paman Hae Na yang udah berubah menjadi anjing untuk membalas dendam.

Lalu di foto terbaru yang dirilis, Seo Won dan Hae Na tampaknya sedang membicarakan sesuatu yang serius di halaman belakang sekolah.

drama Korea A Good Day to Be a Dog

Keduanya terlihat bingung saat mengamati foto misterius dan tampaknya mereka mengetahui kebenaran yang enggak terduga.

drama Korea A Good Day to Be a Dog

Apa yang akan dilakukan Bo Kyum selanjutnya yang tampaknya emang udah menantikan kedekatan Seo Won dan Hae Na sejak lama.

drama Korea A Good Day to Be a Dog

Baca Juga: Cha Eunwoo ASTRO dan Park Gyu Young Akhirnya Cafe Date di Drama Korea A Good Day To Be A Dog

Karakter Cha Eunwoo ASTRO, Park Gyu Young, dan Lee Hyun Woo di drama Korea A Good Day to Be a Dog

Cha Eunwoo ASTRO memerankan karakter bernama Jin Seo Won, seorang guru matematika SMA.

Punya visual tampan dan sorot mata yang tajam, ia juga merupakan orang yang takut pada anjing karena punya trauma pada satu kejadian di masa lalu.

Meskipun Jin Seo Won tampak dingin dan enggak berperasaan di luar, dia diam-diam menyembunyikan masa lalu yang menyedihkan dan trauma di balik penampilan luarnya yang menyendiri.

Park Gyu Young berperan sebagai Han Hae Na, seorang guru bahasa Korea yang visualnya pun telah diakui.

Enggak cuma visual, Han Hae Na juga memiliki otak yang cerdas, kesempurnaan pun tampak terlihat dalam dirinya.

drama Korea A Good Day to Be a Dog

Hidup Han Hae Na berubah dan mengalami krisis setelah ia berciuman dengan sesama guru yaitu Jin Seo Won.

Karakter yang akan diperankan oleh Lee Hyun Woo adalah Lee Bo Kyum, seorang guru sejarah Korea di SMA.

Lee Bo Kyum ramah kepada semua orang dan dapat meluluhkan hati siapa pun dengan pesonanya yang hangat.

Tetapi diam-diam dia menyembunyikan rahasia di balik senyum cerah yang dia tunjukkan di depan orang lain.

Baca Juga: Mulai Panas! Konfrontasi Langsung Lee Hyun Woo ke Cha Eunwoo ASTRO di Drama Korea A Good Day To Be A Dog

(*)