CewekBanget.ID - Nicholas Saputra adalah salah satu seleb Indonesia cowok yang populer banget yaa, girls.
Sejak awal debutnya di film Ada Apa Dengan Cinta pada tahun 2002, hingga sekarang sosoknya masih menjadi idola dan idaman.
Nicholas Saputra sendiri lahir pada 24 Februari 1984 yang berarti usianya saat ini sudah 39 tahun!
Udah ada banyak film yang dia bintangi dan memang diketahui Nicholas Saputra fokusnya di bidang film aja.
Dia bahkan enggak pernah main series sehingga tiap project film yang dia perankan pasti akan mencuri perhatian.
Nah, karena Nicholas Saputra memiliki masa remaja di tahun 2000-an, maka mungkin ada yang mengira kalau fans dia memang hanya untuk yang seangkatan aja.
Tapi faktanya, remaja saat ini pun juga mengidolakan seorang Nicholas Saputra lho.
Terbukti dengan viral di media sosial Nicholas Saputra jadi muse SKINTIVIC untuk produk 5x Ceramide Barrier Moisture Gel, menunjukkan kalau nama Nicholas Saputra masih populer di kalangan anak muda dan remaja.
Fenty Effendy, Brand Representative SKINTIFIC Indonesia, melalui press release, mengatakan, "Kami yakin bahwa dengan menggandeng Nicholas sebagai muse 5x Ceramide Series dari SKINTIFIC untuk merepresentasikan rangkaian produk kami.
Pesan 'Aku Ada untuk Menjagamu' dapat mengajak masyarakat Indonesia turut mendukung misi kami mendukung kulit sehat dengan menjaga skin barrier kulit."
Dengan menggandeng Nicholas Saputra dan juga isu menjaga skin barrier karena polusi berhasil mencuri perhatian anak muda yaa.
Baca Juga: Nicholas Saputra Terima dan Tunggu Ajakan Lomba Renang. Netizen Respon Begini!
Kembali ke pembahasan awal nih, sebenarnya apa aja sih yang bikin seorang Nicholas Saputra itu jadi tipe cowok ideal bagi cewek sejak dulu?
Karakter Rangga cukup melekat di Nicholas Saputra
Yup, Rangga dan Nicholas Saputra itu memang sulit banget dipisahkan yaa.
Selain karena Rangga di Ada Apa Dengan Cinta sangat populer sejak awal ini juga merupakan film debutnya Nicholas Saputra.
Nicholas Saputra pun dinilai sangat cocok memerankan karakter Rangga, si cowok yang cuek, jutek, tapi manis dan perhatian.
Konsisten dengan kariernya
Nicholas Saputra sangat selektif memilih project filmnya.
Sehingga setiap hasil karyanya akan jadi eksklusif dan terjamin kualitasnya.
Persona branding di media sosial yang baik
Nicholas Saputra memiliki akun Instagram pribadi, namun isi dari posting-annya adalah hasil jepretan foto yang dia ambil.
Baca Juga: Cerita Unik di Balik Casting Karakter Rangga Untuk Film AACD!
Dia memang punya hobi fotografi dan dia tetap memperhatikan estetika dan kerapihan dari feeds Instagram-nya.
Ini membuatnya jadi terkesan sebagai cowok keren, misterius, dan charming.
Bahkan moment pas Nicholas Saputra akhirnya upload foto diri dia di Instagram langsung viral lho! Karena saking enggak pernahnya dia upload foto diri di media sosial.
Itu dia 3 hal yang bikin Nicholas Saputra jadi tipe cowok ideal bagi cewek.
Kalau kamu apa yang disuka dari seorang Nicholas Saputra nih?
Baca Juga: Ssst... 4 Hal Ini Bikin Yakin Film Paranoia Enggak Boleh Dilewatkan!
(*)