CewekBanget.ID - Perlakuan toxic itu sebenarnya enggak cuma bisa dilakukan oleh pacar dan teman kita, tapi juga oleh orang tua kita.
Nah karena kita dilahirkan dan dibesarkan oleh orang tua sendiri, rasanya pasti aneh banget menganggap orang tua kita toxic, apalagi ada kewajiban kita harus menghormati orang tua kita.
Namun kenyataannya, ada banyak banget orang tua toxic di dunia ini yang merusak kepribadian dan masa depan anak-anaknya dan ini HARUS diakui.
Nah kalau kita tinggal dan dibesarkan oleh orang tua toxic, kita sebagai anaknya pasti bakal punya 5 ciri-ciri ini!
1. Enggak percaya diri
Ciri pertama anak yang punya orang tua toxic adalah kepercayaan dirinya yang rendah.
Kepercayaan diri perlu dibentuk sejak kecil dan terus dibentuk hingga kita tua untuk bisa melakukan apapun yang kita inginkan.
Nah orang tua yang sering mengkritisi, meremehkan, dan melecehkan emosi kita pasti bakal punya anak yang bakal sulit banget punya kepercayaan diri yang tinggi seumur hidupnya.
Baca Juga: Ini 5 Cara Tepat Menghadapi Orang Tua yang Toxic. Tinggalkan?
2. Sulit menentukan batasan
Karena harus selalu menuruti keinginan orang tua, bahkan sampai yang paling konyol dan sulit sekalipun, kita jadi sulit juga menentukan batasan diri sendiri.
Alhasil kita terkadang suka menuruti kemauan orang lain dan enggak jarang sering dimanfaatkan orang jahat, lho.
Ditambah lagi, kita juga kesulitan untuk bisa mengontrol stres, kemarahan, dan anxiety, sehingga biasanya kita punya masalah kesehatan mental yang serius.