CewekBanget.ID - Selalu merasa jatuh cinta pada orang yang salah?
Entah kenapa kita selalu bisa sayang ke cowok yang enggak pernah suka balik ke diri kita.
Rasanya pasti sedih, kecewa, dan menyebalkan ketika merasakan cinta bertepuk sebelah tangan.
Ternyata ada 5 alasannya kenapa kita selalu tertarik pada cowok yang enggak kita suka, lho!
1. Secara enggak sadar suka dengan rasa menyedihkan
Yup, ada orang yang secara enggak sadar menikmati perasaan "dibiarkan" dan merasakan sakit hati.
Walaupun sebetulnya kita enggak suka, tapi ini sebenarnya cara kita untuk keluar dari rasa kebosanan sehari-hari yang kita rasakan.
Saking merasa kehidupan itu biasa aja, kita jadi merasa mencintai orang yang enggak mencintai kita itu jauh lebih baik, penuh drama, dan bikin kehidupan lebih interesting.
Baca Juga: 3 Alasan Kenapa Kita Harus Meninggalkan Cowok yang Enggak Pengin Kita
2. Takut jatuh cinta
Ketika kita takut jatuh cinta, kita malah jadi cenderung mengejar orang yang enggak suka kita.
Ini karena jauh dari lubuk hati terdalam, kita merasa aman dan baik-baik aja.
Di lain sisi, kita sebenarnya menginginkan perasaan disayang oleh orang lain.
Jadilah kita terjebak dalam lingkaran cinta bertepuk sebelah tangan yang malah lebih menyakitkan dan lebih banyak efek sampingnya.
3. Mencoba terlalu keras
Makin keras kita mencoba, kenapa cowok makin enggak suka kita, ya?
Biasanya ini terjadi karena kita sudah keluar dari menjadi diri sendiri, membuat cowok merasa kita fake, memaksa, dan nekat, sehingga dia jadi menjauhi kita karena ilfeel.
Ini jadi alasan juga kenapa orang yang enggak kita sukai bisa menyukai kita, karena kita menunjukkan diri kita yang sebenarnya yang bikin dia merasa nyaman.
Sedangkan sama cowok yang kita suka, kita berusaha untuk "sempurna" yang malah membuatnya enggak nyaman.
Baca Juga: 3 Jenis Chat Cowok yang Benar-benar Punya Perasaan Suka ke Kita
4. Efek "Scarcity"
Scarcity dalam bahasa inggris artinya kelangkaan.
Ini sebenarnya bahasa psikologi, yang artinya kita mencintai seseorang karena mereka "langka" di kehidupan kita.
Karena enggak bisa menjangkau dan memilikinya, otak kita secara otomatis merasa kalau orang tersebut spesial, menarik, dan patut dicintai.
Inilah yang menjadikan kita mengejarnya.
Padahal semua orang tentu ada kekurangannya, mau semenarik atau semapan apapun dia.
5. Kecanduan
Percaya atau enggak, ada studi yang menemukan kalau otak kita bisa kecanduan perasaan ditolak, lho.
Peneliti tentang kelakuan manusia, Dr. Helen Fisher menemukan kalau penolakan rasa cinta sebenarnya bisa membuat kita kecanduan, karena menstimulasi area otak yang bertanggung jawab terhadap kecanduan, motivasi, hadiah, dan keinginan.
Ini bisa terjadi karena kita sebagai manusia pengin punya segalanya.
Ketika kita enggak bisa memiliki sesuatu, akhirnya kita memikirkan hal tersebut secara berulang-ulang yang sebenarnya enggak bakal mengubah hasil akhirnya.
Baca Juga: Tanpa Bilang Sayang, Cowok yang Suka Kita Bakal Lakukan 7 Hal Ini
(*)