CewekBanget.ID - Rekomendasi lagu kali ini kita bahas soal kolaborasi idol Kpop yuk!
Tapi bukan sembarang kolaborasi, karena deretan kolaborasi di bawah ini dilakukan oleh idol Kpop yang sebelumnya berada di bawah naungan agensi yang sama.
Namun mereka memutuskan untuk keluar dari agensi dan ternyata ada kesempatan di mana mereka bisa kolaborasi bareng.
Jadi kayak kolaborasi bareng mantan seperjuangan gitu deh ya, ha-ha. Yuk langsung aja kita kepoin list-nya!
BIG Naughty, B.I, Bang Yedam - INFJ
Kolaborasi ini berisikan dua orang yang dulunya sama-sama bagian dari agensi YG Entertainment.
Yup, B.I ex iKON dan Bang Yedam ex Treasure yang mana keduanya debut di bawah naungan YG Entertainment.
B.I keluar dari iKON dan agensi pasca skandal obat terlarang pada 12 Juni 2019.
Sedangkan Bang Yedam awalnya hiatus dulu dari Treasure pada Mei 2022 lalu saat November di tahun yang sama, dia resmi keluar dari grup dan YG Entertainment.
Lalu pada Kamis, (28/12/2023), lagu INFJ ini pun rilis menghadirkan B.I dan Bang Yedam kolab bareng BIG Naughty juga.
Baca Juga: Rekomendasi Lagu Terbaru Bertema Harapan dari Nowela Mikhaela
Jessica ft Amber Liu - Get it? Got it? Good
Jessica adalah ex member SNSD yang memutuskan untuk keluar pada September 2014.
Berita keluarnya Jessica dari SNSD ketika itu sangat mengejutkan karena SNSD adalah girlgroup Kpop paling populer pada masanya.
Jessica dikabarkan keluar karena mau fokus dengan bisnis fashion-nya.
Sedankan Amber Liu member f(x) yang sebenarnya enggak ada pernyataan resmi grup ini disband.
Namun Amber sendiri mengumumkan dia keluar dari SM Entertainment pada September 2019.
Amber menjalin pertemanan yang dekat dengan Jessica karena Jessica adalah kakak dari Krystal, rekan satu grup Amber di f(x).
Pada November 2023 lalu Jessica merilis mini album baru bertajuk Beep Beep di mana salah satu lagu yang ada di dalamnya adalah kolaborasi dirinya dengan Amber.
Music video Get it? Got it? Good pun rilis pada 15 Desember 2023.
Baca Juga: Rekomendasi Lagu Tentang Gundah dan Galau Percintaan dari Abeliano
Jamie ft Jay Park - Apollo 11
Jamie debut bersama duo grup 15& di bawah naungan JYP Entertainment.
Lalu pada Agustus 2019 Jamie memutuskan untuk keluar dari agensi tersebut.
Sedangkan Jay Park keluar dari JYP Entertainment jauh bahkan sebelum Jamie debut.
Dia sebelumnya adalah leader dari boygroup 2PM namun pada September 2009 keluar dari grup dan agensi karena skandalnya di masa lalu soal posting-an di media sosial.
Lalu pada November 2011 mereka berdua kolab untuk lagi Apollo 11 dan memang diketahui mereka menjalin hubungan pertemanan yang baik.
SORN ft YEEUN - Nirvana Girl
Sorn dan Yeeun sebenarnya dulu sama-sama member dari CLC, girlgroup yang ada di bawah naungan Cube Entertainment.
Sorn keluar dari CLC pada November 2021, sedangkan Yeeun keluar dari CLC beberapa bulan setelah Sorn tepatnya pada Maret 2022.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Lagu GOT7 yang Seulgi dan Wendy Red Velvet Suka
Ketika keluar dari grup keduanya juga keluar dari agensi.
Pada September 2022 mereka melakukan kolab lewat lagu Nirvana Girl.
Kim Woo Seok ft Lee Eun Sang - Memories
Kim Woo Seok dan Lee Eun Sang adalah ex member X1 yang terbentuk dari ajang kompetisi Produce X 101 oleh CJ ENM.
Namun sayangnya karena skandal manipulasi voting, grup ini harus disband tahun 2020 hanya 1 tahun setelah mereka debut membatalkan rencana awal 5 tahun kontrak grup.
Lalu pada Oktober 2020, Kim Woo Seok dan Lee Eun Sang melakukan kolab untuk lagu Memories.
Baca Juga: Rekomendasi Lagu Red Velvet Paling Bagus Menurut BamBam GOT7
(*)