Lagu BTS di Ending Eps 6 Marry My Husband Bongkar Rahasia Park Min Young dan Na In Woo

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Kamis, 18 Januari 2024 | 14:20 WIB
Drama Korea Marry My Husband (kolase soompi - x)

CewekBanget.ID - Drama Korea Marry My Husband sekarang jadi salah satu tontonan favorit ya, girls.

Drama Korea Marry My Husband ini udah menayangkan episode 5 dan 6, nih.

Nah, di episode terbaru drama Korea Marry My Husband ini menarik perhatian netizen karena pakaian kantor Park Min Young yang dianggap enggak sesuai dengan keseharian.

Tapi selain pakaian kantor, juga ada hal lain yang menjadi perhatian netizen, yaitu BTS!

Bahkan BTS jadi hal yang mengungkapkan kebenaran Park Min Young dan Na In Woo sebagai time traveler! Kok bisa?

Tentang drama Korea Marry My Husband

Marry My Husband diambil dari web novel karya Sung So Jak yang memiliki judul yang sama dan bercerita tentang kisah balas dendam yang akan dilakukan oleh Kang Ji Won.

Kang Ji Won melancarkan aksi balas dendam karena menyaksikan sahabatnya, Jung Soo Min dan suaminya yaitu Park Min Hwan berselingkuh.

Ia kemudian dibunuh oleh suaminya sendiri, Park Min Hwan setelah mengetahui fakta tersebut.

Kang Ji Won kembali ke sepuluh tahun lalu untuk memulai kehidupan keduanya setelah kematiannya.

Ia membalas dendam dengan Yoo Ji Hyeok, kepala departemen yang bekerja di perusahaan yang sama dengannya.

Baca Juga: Outfit Kantor Park Min Young di Episode Terbaru Drama Korea Marry My Husband Jadi Sorotan Netizen

Kang Ji Won dan Yoo Ji Hyeok berasal dari masa depan

Di tayangan episode 6 drama Korea Marry My Husband, Ji Hyeok menghampiri Ji Won yang sedang berada di rooftop.

Saat ditemui, rupanya Ji Won sedang mendengarkan lagu BTS.

Ji Hyeok yang melihat itu kemudian mengatakan kalau ia juga menyukai BTS.

"Sebenarnya aku pengin mendengarkan Dynamite, tapi aku enggak menemukannya bagaimana pun aku mencarinya," kata Ji Won.

Ji Hyeok kemudian menjawabnya dengan mengatakan kalau lagu Dynamite emang bagus, tapi ia lebih menyukai lagu Spring Day.

Sesaat keduanya terdiam karena terlintas fakta pada lagu favorit BTS mereka itu.

Drama Korea Marry My Husband

Setting cerita di kehidupan kedua Kang Ji Won adalah di tahun 2013, sedangkan BTS merilis lagu Spring Day di tahun 2017 dan Dynamite pada tahun 2020.

Respon netizen tentang pemilihan lagu untuk membongkar timeline

Setelah adegan lagu BTS yang muncul ini, beberapa komentar dari netizen kayak, "Menggunakan lagu-lagu BTS sebagai cara bagi Ji Won dan Ji Hyuk untuk menyadari bahwa mereka berasal dari masa depan adalah hal yang brilian," tulis akun @k*********e

Baca Juga: Kayak Park Min Young Potong Rambut di Marry My Husband Ternyata Ada Makna Psikologinya

"Benar-benar crossover KDrama x KPop yang brilian," tulis akun @g********a

"Mereka saling membongkar rahasia satu sama lain," tulis akun @s*******6

"Secara enggak langsung membeberkan perjalanan waktu mereka dengan mengatakan Dynamite dan Spring Day yang bahkan keduanya belum dirilis," tulis akun @f*********a

"Adegan ini sungguh menakjubkan hingga membuatku merinding!" tulis akun @k***********i

"Aku berpikir itu cukup normal tetapi melihat lebih dekat di setiap dialog untuk menyadari bahwa itu adalah sesuatu yang enggak beres untuk pasangan ini," tulis akun @l**************4

 Baca Juga: Song Ha Yoon Dibenci tapi Juga Dipuji Netizen Gegara Karakternya di Marry My Husband

(*)