Perjuangan Maria Jochu Berhasil Kuliah LPDP di Amerika dan Memilih Mengabdi Jadi Lurah di Papua

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Kamis, 25 Januari 2024 | 15:05 WIB
Maria Jochu, awardee LPDP yang mengabdi untuk Papua (https://trends.tribunnews.com/)

CewekBanget.ID - Beberapa waktu lalu, nama Maria Aprilia Jochu atau Maria Jochu ramai jadi perbincangan ya, girls.

Maria Jochu berasal dari Papua yang menjadi penerima beasisa LPDP dan mengabdikan dirinya untuk tanah kelahirannya.

Nah, nama Maria Jochu ini ramai jadi perbincangan karena dirinya yang menolak tawaran dari banyak perusahaan karena memilih untuk menjadi Lurah di Gurabesi, di pesisir Jayapura bagian Utara.

Untuk LPDP, Maria Jochu adalah lulusan S2 Human Resources Management and Services dari Marshall University.

Ada jalan panjang yang harus dilewati Maria Jochu untuk bisa mendapatkan pendidikan sesuai dengan yang ia pengini ini.

Termasuk harus menghadapi permasalahan biaya karena keterbatasan ekonomi keluarganya.

Maria Jochu mencari tempat sekolah yang enggak memberatkan orang tuanya

"Bapak saya kan cuma pegawai negeri, mama ibu rumah tangga, secara ekonomi tidak bisa membiayai saya," ungkap Maria seperti dilansir dari Media Keuangan milik Kementerian Keuangan.

Ditambah lagi dengan Maria adalah anak bungsu dari 8 bersaudara.

Ia kemudian mendaftar ke Institut Pendidikan Dalam Negeri atau IPDN karena menurutnya biaya sekolah akan dibiyai oleh negara dan enggak akan memusingkan biaya lanjutan.

 Baca Juga: Info Sekolah Permendikbud No 46 Tahun 2023 Bantu Cegah Kekerasan di Lingkungan Sekolah