STOP! 3 Cara Berhenti Membandingkan Diri Sendiri dengan Orang Lain

By Siti Fatimah Al Mukarramah, Minggu, 18 Februari 2024 | 21:21 WIB
drama Korea Queen of Tears (tvN)

CewekBanget.ID - Semua orang pasti tahu, kalau membandingkan diri sendiri dengan orang lain itu cuma akan merugikan diri kita sendiri.

Tapi pada kenyataannya, praktiknya enggak semudah teorinya. Setuju?

Supaya kita bisa terus melangkah maju, maka penting banget untuk menghentikan kebiasaan yang satu ini.

Melansir NOVA.Id, berikut 3 cara jitu biar bisa berhenti membandingkan diri sendiri dengan orang lain.

Baca Juga: 5 Cara Agar Lebih Percaya Diri, #6eYourSelf dan Jangan Membandingkan!

1. Ingatlah bahwa penampilan luar belum tentu sama seperti yang terlihat

Jangan terlalu cepat menyimpulkan dari apa yang kita lihat.

Penampilan seseorang yang diposting di sosial media mereka belum tentu seperti apa yang terlihat.

Orang–orang akan memposting sesuatu dengan hati–hati pada sosial medianya, simpelnya karena mereka pengin menunjukan yang terbaik dari diri mereka.

Bisa aja, unggahan bahagia mereka dengan pasangannya enggak seindah kenyataan yang ada.

Sebaiknya tetap mendoakan yang terbaik dan ingat bahwa apa yang diperlihatkannya di sosial media bisa jadi emang enggak seindah kelihatannya.

2. Bersyukur

Cara supaya kita bisa berhenti dari kebiasaan membandingkan diri sendiri dengan orang lain berikutnya adalah dengan bersyukur.

Tetaplah bersyukur dan mengingat bahwa apa yang terjadi dalam hidup kita udah cukup baik dari orang lain.

Dengan bersyukur bisa menghindarkan kita dari sifat iri hati dan membandingkan diri dengan yang lain.

3. Jadikan perbandingan sebagai motivasi untuk hal yang penting

Pernah mendengar pepatah: "Rumput tetangga selalu lebih hijau," girls?

Manusia cenderung menginginkan hal yang dimiliki orang lain.

Baca Juga: 5 Hal yang Pantang Dilakukan Pendengar yang Baik. Kalau Kamu?

Hal tersebut merupakan pemborosan waktu bagi diri sendiri.

Namun ada pengecualian, jika apa yang kita lihat bisa memberi inspirasi atau menyemangati diri kita untuk mencapai hal yang serupa, maka ini enggak jadi masalah!

Kuncinya adalah pandai-pandai memilih siapa yang akan kita ikuti di media sosial, dan ambillah hal-hal yang positif aja.

Karena enggak semua yang ditampilkan di media sosial adalah kenyataan. 

(*)

Baca Juga: 5 Cara Mencintai Diri Sendiri yang Biasanya Dilakukan ke Pacar