Iain Armitage Pemeran Young Sheldon Pilih Belajar di Sela Syuting Dibanding Main

By Tiara Harum Pramesti, Jumat, 23 Februari 2024 | 11:08 WIB
Iain Armitage pemeran Young Sheldon (CBS)

CewekBanget.ID - Pemeran utama Young Sheldon, Iain Armitage buktikan kecintaannya pada belajar. 

Bukan hanya karakter seriesnya yang jenius, di kehidupan asli Armitage juga sangat suka belajar bahkan di sela waktu syuting.

Dia pun dengan bangga menyatakan dirinya sebagai “kutu buku yang hebat."

Bintang Young Sheldon suka belajar

Aktor 15 tahun itu telah membintangi series populer Young Sheldon sejak dia kecil di usia 8 tahun. 

Kini dia dalam masa syuting season terakhir dari series ini. 

Armitage berbagi kebiasaan yang dia lakukan di lokasi syuting terutama selama masa istirahat. 

Ternyata remaja satu ini memutuskan untuk belajar bahasa Arab dengan gurunya di lokasi syuting.

Kecintaannya pada belajar itu benar-benar meluas dengan natural.

Keputusan belajar bahasa Arab ini rupanya terinspirasi oleh perjalanan ke Mesir pada tahun 2023.

“Saya mengalami saat-saat yang menyenangkan dan sangat senang berada di sana,” katanya kepada People.

Baca Juga: Deretan Film dan Series Recomended Ditonton Saat di Pesawat Atau Perjalanan Jauh

Sambil menambahkan, “setiap kali kami mengunjungi suatu negara, saya bersenang-senang di sana, saya senang mencoba belajar bahasanya karena itu adalah tantangan yang menyenangkan dan juga. Ini cara yang menyenangkan untuk terhubung dengan orang-orang.”

Gaya bicaranya memang sudah lebih dewasa dibanding remaja umumnya, seperti Sheldon di series. 

Aktor remaja ini memuji gurunya bernama Maura Gannett karena menjadikan sekolah sebagai pengalaman yang “menyenangkan."

Pergi ke sekolah saat istirahat syuting

Aktor satu ini tak mau membuang waktu sia-sia tanpa belajar hal baru, terutama di sekolah.

Dia cinta sekolah dan belajar. Itulah yang jadi alasan Armitage pilih pergi ke sekolah dibanding main dengan para kru atau aktor lainya di lokasi.

“Pada dasarnya, kapan pun mereka berteriak 'cut' dan kami memiliki waktu penyelesaian saat mereka bergerak di sekitar kamera atau saat mereka menuju ke adegan baru dan saya memiliki waktu luang.

Saya pergi ke sekolah daripada hanya berkumpul dengan aktor dewasa,” katanya.

"Mereka semua duduk-duduk sambil mengobrol dan saya pergi mengerjakan matematika.

Sekarang, saya berada pada titik di mana saya telah menyelesaikan sebagian besar tugas sekolah normal saya dan saya hanya bisa melakukan hal-hal yang menyenangkan, seperti hal-hal yang saya minati seperti belajar bahasa Arab dan sekadar bersenang-senang. ”

Kini bisa lebih fleksibel dengan waktu luangnya, walaupun tetap saja tak mau menyiakan dengan kegiatan yang kurang bermanfaat.

Baca Juga: Deretan Couple Ikonik dan Unik dari Film dan Series Hollywood Populer

Arti series Young Sheldon bagi Armitage

Young Sheldon season awal

“Ini adalah separuh hidup saya, sesuatu yang agak liar untuk dipikirkan, namun sangat menyenangkan, sangat menakjubkan dan saya tidak bisa meminta cara yang lebih baik untuk tumbuh dewasa,” katanya.

“Setiap orang yang kutemui untuk diajak bekerja sama, saya merasa sangat terhormat bisa bekerja bersama dan menjadi rekan mereka atau… menjadi bagian dari pekerjaan dan mata pencaharian mereka.”

Dia telah tumbuh di lingkungan itu sama seperti tumbuh dengan keluarganya sendiri. 

Lewat series ini pun, sosok pemeran Sheldon ini mendapat pengalaman berharga. 

(*)