Lari, Ini 5 Tanda Kita Dikelilingi sama Orang yang Enggak Baik

By Marcella Oktania, Rabu, 24 April 2024 | 11:10 WIB
Ilustrasi teman fake (AdobeStock/Photographee.eu via Study Finds)

CewekBanget.ID - Harus diakui kalau enggak semua orang itu baik untuk dekat dengan kita.

Bisa jadi selama ini kita enggak tahu kalau dikelilingi oleh orang-orang yang enggak baik, sehingga hidup kita rasanya enggak bahagia.

Apalagi kalau kita sampai merasa enggak nyaman di dekat orang-orang di sekeliling kita, bisa jadi ini pertanda enggak baik.

Lebih baik kenali 5 tanda kalau ternyata selama ini kita dikelilingi sama orang yang enggak baik!

1. Semua orang negatif

Suka gosip, mengeluh, kata-kata negatif dan adalah ciri-ciri orang yang wajib kita hindari, karena mereka sendiri punya energi negatif.

Masalahnya sisi negatif mereka itu bisa bikin kita ikut terjerumus dan bikin hidup kita juga jadi negatif.

Kalau kita merasa di rumah, di kantor, di sekolah, atau jalan ke mal sering mendengar hal-hal ini, berarti memang di sekitar kita adalah orang yang enggak baik.

Baca Juga: Awas Tertipu, Ini 10 Jenis Teman Fake yang Wajib Kita Hindari

2. Mimpi selalu dijatuhkan

Kita punya mimpi dan membagikannya ke orang terdekat.

Bukannya didukung dan didorong untuk melakukannya, mereka malah merendahkan dan meragukan kemampuan kita.

Kalau sudah begini, hati-hati kalau berhubungan sama mereka, karena mereka itu negatif dan enggak baik buat kita!

3. Susah percaya

Entah kenapa, kita sulit banget percaya sama orang-orang di sekitar kita.

Padahal kepercayaan itu landasan dari setiap hubungan, lho.

Kita yang punya teman harusnya bisa percaya diri untuk bercerita dan membagi hal-hal ke mereka.

Namun kalau enggak percaya, ini bisa jadi karena di dalam hati terdalam, kita tahu kalau mereka enggak bisa diandalkan dan pasti akan mengkhianati kepercayaan kita.

Baca Juga: Awas Fake, Ini 5 Red Flag Orang yang Pura-pura Baik ke Kita!

4. Kita selalu memberi, enggak pernah menerima

Mau hubungan apapun itu, semua harus ada yang memberi dan menerima.

Namun kalau kita dikelilingi orang buruk, kita bakal merasa terus memberi, tapi enggak pernah menerima apapun.

Kita enggak pernah ditemani, padahal selalu menemani mereka ketika sedih dan butuh.

Kita enggak pernah diberi saran, padahal kita selalu membantu dan memberikan saran.

Pokoknya setiap kali kita butuh mereka enggak ada, tapi ketika mereka butuh mereka mencari kita.

5. Energi hilang setelah bertemu

Setiap kali ketemuan, rasanya energi kita menghilang.

Seharusnya ketika bertemu dengan orang terdekat dan baik, energi kita bakal terisi.

Mungkin lelah secara fisik, tapi kita jadi bahagia, puas, dan merasa makin semangat.

Ini enggak bakal kita rasakan ketika bertemu dan menghabiskan waktu dengan orang yang enggak baik buat kita, girls.

Baca Juga: Ini 5 Cara Bikin Hubungan Pertemanan Bisa Bertahan Selamanya

(*)