Kuasai 7 Trik Ini Biar Orang Bisa Percaya dan Membuka Dirinya ke Kita

By Marcella Oktania, Rabu, 8 Mei 2024 | 05:00 WIB
Ilustrasi ngobrol sama teman (Canva Pro/Jacob Lund via Paired Life)

Ketika kita menunjukkan kalau kita enggak sempurna dan orang yang juga bisa merasakan sakit, mereka juga bakal merasa empati dan ikut berbagi kepada kita.

6. Enggak gampang menilai orang

Jangan pernah menilai, mengejek, atau terlalu kritis pada orang lain dengan mudah.

Penting banget untuk membuat orang lain merasa nyaman dan enggak dinilai oleh kita, nih.

Kalimat seperti, "aku ngerti kenapa kamu bisa merasakannya" atau "pasti berat ya?" yang bisa bikin mereka makin gampang membuka diri.

Dengan begitu, kita membuat mereka jadi lebih nyaman untuk mengeluarkan unek-unek dan enggak perlu takut salah di mata kita.

7. Pakai bercandaan dan pujian

Tahu enggak tertawa bisa bikin kita lebih gampang bonding dengan orang lain?

Jadi enggak ada salahnya bikin orang lain tertawa dan menghabiskan waktu bersamanya.

Kita juga bisa sekalian memberikan pujian yang tulus, sehingga dia merasa nyaman dan mau terbuka pada kita.

Baca Juga: 4 Tips Percaya Diri Saat Orang Lain Meragukan Kemampuan Kita!

(*)