Jangan Pernah Bilang I Love You Kalau Belum Merasakan 7 Hal Ini

By Marcella Oktania, Senin, 13 Mei 2024 | 08:00 WIB
Ilustrasi pacaran (Unsplash/Paris Photography via Paired Life)

Di sini, kesabaran dan rasa cinta kalian bakalan diuji besar-besaran.

Kita bakal melihat apakah kita tahan dengan keluarganya dan apakah dia tahan dengan keluarga kita.

Karena gimanapun juga ketika kalian bersama, keluarga kalian juga harus bisa bersama, lho!

6. Ketemu teman-temannya

Jangan pernah bilang cinta pada cowok sebelum bertemu dengan temannya.

Lewat temannya, kita bisa melihat gimana caranya memperlakukan orang lain, cara dia bertindak, dan caranya berpikir, karena orang yang sama bakal jadi teman.

Kalau dia punya teman yang enggak menghargai cewek, suka berbohong, atau memang bukan orang baik-baik, berarti tandanya pacar kita juga orang yang seperti itu.

7. Melihat sisi terburuk dan terendah pacar

Gampang banget mencintai seseorang ketika melihat penampilannya yang menarik dan sisi charming-nya.

Namun dalam cinta, kita wajib mencintai ketika pacar juga dalam sisi terburuk dan terendahnya.

Ketika dia lagi susah, gagal, kehilangan segalanya, dan merasa putus asa, rasa cinta kita bakal diuji.

Kalau kita enggak bisa menerimanya, dijamin hubungan kalian enggak bakal bisa bersama dan kata-kata I love you juga sebaiknya enggak usah dibicarakan.

Baca Juga: Minta Putus Kalau Pacar Lakukan 9 Hal Ini di Media Sosialnya

(*)