Park Sung Hoon Hampir Ganti Nama Gegara Karakternya Jadi Villain di Drama Korea Terlalu Ikonik

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Rabu, 15 Mei 2024 | 14:35 WIB
Park Sung Hoon (Instagram/boxabum)

CewekBanget.ID - Akting Park Sung Hoon sebagai villain masih bakal selalu diingat sama penonton setia drama Korea ya, girls.

Apalagi drama Korea Queen of Tears saat ini juga tetap jadi perbincangan karena akting para aktor juga chemistry yang ditunjukkan.

Dua kali menjadi villain di drama Korea populer dalam waktu berdekatan, orang-orang makin banyak yang mengenal Park Sung Hoon sebagai Jeon Jae Joon dari The Glory dan Yoon Eun Sung dari Queen of Tears.

Park Sung Hoon bahkan bilang kalau dia sekarang kayak kehilangan namanya sendiri.

Park Sung Hoon senang bisa bergabung di tim drama Korea Queen of Tears

Dalam sebuah interview, Park Sung Hoon mengungkapkan kalau ia merasa senang ikut dalam project drama Korea Queen of Tears dan menjadi karakter yang diingat penonton.

Park Sung Hoon juga membeberkan kalau mereka syuting drama Korea Queen of Tears ini selama kurang lebih setahun.

"Kami syuting selama hampir setahun, suasana syutingnya bagus dan naskahnya menyenangkan, jadi aku udah punya ekspektasi.

Aku mau berterima kasih pada penonton yang menunjukkan minat dan cintanya.

Aku sangat bahagia dan terhormat menjadi bagian dari drama Korea Queen of Tears," kata Park Sung Hoon.

 Baca Juga: Park Sung Hoon Minta Maaf Udah Ganggu Hubungan Baek Hyun Woo dan Hong Hae In di Queen of Tears

Caranya berakting biar Jeon Jae Joon dan Yoon Eun Sung punya karakter berbeda

Menjadi villain di The Glory dan Queen of Tears, Park Sung Hoon harus membedakan bagaimana karakternya harus muncul.

Drama Korea The Glory

"Secara kebetulan, project yang ku perankan sebagai villain menjadi sangat populer.

Karena Jeon Jae Joon dan Yoon Eun Sung pasti akan dibandingkan, aku memperhatikan nada dan gaya untuk mereka.

Drama Korea Queen of Tears

Meskipun Jeon Jae Joon berpenampilan kasar, aku pengin penampilan yang lebih sopan saat menggambarkan Eun Sung.

Aku mau Eun Sung punya perasaan yang lebih mengancam saat dia sedang marah, enggak kayak Jeon Jae Joon," kata Park Sung Hoon.

Reaksi penonton yang diterima langsung oleh Park Sung Hoon

Park Sung Hoon juga menceritakan pengalaman yang ia terima saat orang-orang terkesan dengan aktingnya sebagai villain nomor satu di drama Korea Queen of Tears.

Respon kayak gitu justru makin bikin Park Sung Hoon senang dan bersemangat meski banyak yang memberikan komentar kekesalan pada karakternya sebagai Yoon Eun Sung.

Baca Juga: Park Sung Hoon Ingat Ucapan Ayahnya Saat Memilih Karier Sebagai Aktor

"'Tolong jauh-jauh dari pasangan itu,' 'Jangan ganggu kisah cinta Hyun Woo dan Hae In,' 'Jauh-jauh deh dari pandangan.'

Aku banyak mendapat pesan DM dan balasan seperti itu, tapi aku enggak membenci mereka sama sekali.

Ini sangat menyenangkan karena mereka merasakan drama kami dan menikmati respon yang diberikan," kata Park Sung Hoon.

Drama Korea Queen of Tears

Hampir ganti nama gegara karakternya sebagai villain

Park Sung Hoon menceritakan kalau ia pun pernah dipanggil sebagai Jeon Jae Joon di lokasi syuting Queen of Tears.

"Kadang orang memanggilku Park Jae Joon atau Yoon Jae Hoon sampai aku kadang bingung dengan nama-nama itu.

Tapi di sisi lain, aku juga merasa senang saat orang ternyata memikirkan Jeon Jae Joon, berarti mereka memikirkan Park Sung Hoon.

Aku berharap suatu hari orang-orang akan mengingat nama asliku, Park Sung Hoon dibanding karakterku," imbuhnya.

Baca Juga: Kim Soo Hyun Ternyata Salah Satu Alasan Park Sung Hoon Mau Gabung Drama Korea Queen of Tears

(*)