Serunya Fan Gathering BRIIZE Menyambut Kedatangan RIIZE ke Indonesia

By Indah Permata Sari, Senin, 20 Mei 2024 | 15:05 WIB
Road to Meet & Greet RIIZE on RICHEESE LAND di Korea 360 Lotte Mall, Jakarta, pada Minggu, (19/5/2024). (foto : Richeese)

Richeese produk lokal asal Bandung

Dengan diumumkannya RIIZE sebagai Brand Ambassador baru Richeese, maka ini merupakan suatu langkah positif bagi brand lokal ini.

Bahkan ada dua artis Kpop lainnya yang juga jadi Brand Ambassador Nabati.

Ada aespa x Nabati Richoco dan juga ENHYPEN x Nabati Goguma Series.

"Siapa yang menyangka, dari sebuah toko kue sederhana di Kota Bandung, yang sangat lokal dan bersahaja, Nabati kini menjelma menjadi raksasa produsen wafer terlaris di dunia hingga menjadi sebuah brand kebanggaan Indonesia.

Tentu pencapaian yang luar biasa ini tidak lepas dari dukungan para pelanggan setia kami," ujar Rudy Winarto Urip Wibowo, Vice President of Commercialization Wafer & Confectionary Nabati, melalui siaran press release.

Nabati bersama K-Playlist hingga akhir tahun

Keseruan Richeese Land enggak cuma berhenti di RIIZE aja.

Rudy Winarto mengatakan, "Keseruan belum berakhir di sini. Hingga akhir tahun nanti, Nabati masih menyiapkan beberapa kejutan lagi.

Tunggu saja tanggal mainnya. Ini akan semakin menggila."

Baca Juga: Tiara Andini Dipanggil Sayang Sama BamBam, Interaksinya Bikin Iri

(*)