Siapa Sangka Meme-meme Legendaris Ini Berasal dari Adegan Film

By Tiara Harum Pramesti, Rabu, 5 Juni 2024 | 06:10 WIB
Adegan Leonardo DiCaprio jadi Meme (Collider)

CewekBanget.ID - Meme sudah menjadi hiburan visual yang kerap muncul di internet, bahkan ada meme yang diambil dari adegan film. 

Sekarang ada banyak meme populer yang ternyata diambil dari berbagai adegan di film dan series. 

Saking populernya meme-meme itu, sering bikin orang enggak mengetahui asal usulnya. 

Berikut beberapa meme terkenal yang sebenarnya diambil dari adegan film. 

Adegan di Vampire's Kiss

Adegan Vampire's Kisses jadi meme

Meme satu ini sudah menjamur dan sering dipalai di berbagai media sosial. 

Ekspresi konyol dari Nicholas Cage itu biasa dipakai untuk meme respon yang bernada mengejek atau menertawai suatu hal. 

Aslinya adegan itu menampilkan sosok agen sastra yang narsis. 

Nicholas Cage membesar-besarkan ekspresi wajahnya hingga dia terlihat sangat tidak manusiawi.

Dngan mata lebar dan senyuman jahat, meme ini legendaris. 

Baca Juga: Reaksi Jujur Selena Gomez Sering Jadi Meme, Janji Setelah MTV VMAs 2023 Bakal Lebih Tenang

Adegan Willy Wonka and the Chocolate Factory

Adegan Willy Wonka and the Chocolate Factory jadi meme

Karakter Willy Wonka sendiri sudah ikonik dan unik, termasuk semua pemeran Willy memiliki karakter kuat masing-masing. 

Ada adegan yang jadi meme di film ini menunjukkan Willy Wonka dengan ekspresi ngeselin.

Aktor Gene Wilder sebagai Willy Wonka yang menampilkan adegan itu. 

Orang-orang telah menggunakan gambar yang dikenal sebagai "Condescending Wonka" selama lebih dari satu dekade.

Adegan Toy story

Adegan Toy Story

Lewat meme yang satu ini, banyak situasi bisa terwakilkan. 

Terlihat karakter Buzz yang seolah sedang menunjukkan ke Woody ada sesuatu yang besar di hadapan mereka. 

Orang-orang bisa mengasah kreativitas dengan menambahkan tulisan situasional seperti "orang aneh, orang aneh di mana-mana" seolah Buzz mengatakan itu ke Woody. 

Baca Juga: Berpotensi Jadi Film Terakhir, Ini Tanggal Rilis Toy Story 5!

Adegan Once Upon a Time in Hollywood

Adegan Once Upon a Time in Hollywood

Leonardo DiCaprio muncul dengan adegan ikonik yang sekarang menjadi meme abadi. 

Adegan dirinya dari film tersebut, terlihat menunjuk ke arah televisi sambil tangan lainnya memegang minuman. 

Sekarang potongan adegan itu jadi meme untuk menggbarkan ekspresi saat seorang sedang terkejut dan berusaha memberi tahu suatu hal yang menggemparkan. 

Adegan The Avengers

Adegan The Avengers jadi meme

Dari Marvel juga ada yang paling legendaris, meme dari karakter Tony Stark. 

Tony Stark yang cerdas dan sarkastis sering berseberangan dengan Captain America.

Ada adegan di mana Cap membuat komentar tentang memahami referensi tentang monyet terbang. Tony meresponsnya dengan memutar matanya.

Momen ini cocok menjadi meme.

Baca Juga: Taylor Swift, Taylor Lautner dan Taylor Dome Ketemuan. Momen Reuni Mantan yang Manis!

Itu dia beberapa meme legendaris yang aslinya berasal dari adegan film.

Mana meme yang paling sering kamu pakai? 

(*)